mural
homeforward
Serba-serbi Swift Code: Definisi dan Cara Kerjanya

Serba-serbi Swift Code: Definisi dan Cara Kerjanya

Untuk menunjang aktivitas keuangan di seluruh dunia, berbagai bank telah menggunakan sistem SWIFT Code. Sebenarnya, teknologi ini sudah digunakan sejak lama, yaitu dari tahun 1970-an. Apa itu SWIFT Code dan bagaimana cara kerjanya? Untuk mengetahui jawabannya, kamu bisa simak ulasan berikut!

 

Apa Itu SWIFT Code?

SWIFT Code, atau kadang disebut BIC Code, digunakan untuk memastikan pembayaran internasional yang aman dan cepat melalui sistem SWIFT. Saat melakukan transaksi di luar negeri, kode ini digunakan untuk memverifikasi identitas bank atau lembaga keuangan. Langkah keamanan ini membantu memastikan bahwa dana dikirim ke rekening yang benar.

Terdiri dari 8-11 karakter, SWIFT Code memberikan detail spesifik yang dapat divalidasi, seperti bank, negara asal, atau lokasi kantor cabang. Setelah bank diautentikasi, maka proses pembayaran luar negeri bisa langsung diproses dengan cepat dan aman.

Mengapa SWIFT Code Diciptakan?

Photo by tirachardz on Freepik

Sistem SWIFT atau Society for Worldwide Interbank Financial Telecommunication dibuat untuk menyediakan cara pengiriman pembayaran internasional yang terstandarisasi dan aman. SWIFT pada dasarnya adalah jaringan komunikasi yang memungkinkan bank berbeda untuk mengirim dan menerima informasi secara elektronik.

Berkat sistem yang terstandarisasi ini, SWIFT membantu menghindari kebingungan antarbank di berbagai negara, sekaligus membuat pembayaran menjadi lebih sederhana dan lebih cepat dengan lebih sedikit gangguan.

 

Baca Juga : Swift Code Bank Permata: Lebih Gampang Transfer Uang ke Negara Lain

Mekanisme Transfer dengan SWIFT Code

Transfer dengan SWIFT Code terjadi saat bank pengirim mengajukan permintaan transfer kepada bank penerima dana. Permintaan ini bisa dibuat atas nama nasabah pribadi atau badan yang ingin mengirim dana ke luar negeri.

Sistem SWIFT kemudian akan melakukan proses autentikasi untuk memastikan bahwa kode yang digunakan benar-benar ada. Setelah proses autentikasi selesai, maka proses pemindahan dana pun akan langsung berjalan.

 

Contoh Kode SWIFT Bank

Photo by Freepik

Kode SWIFT terdiri dari angka dan huruf, serta terdiri dari 8 karakter (atau mungkin 11 jika lokasi kantor cabang bank disertakan).

Empat huruf pertama kode menunjukkan lembaga keuangan penyedia layanan perbankan. Singkatnya, ini adalah kode nama bank. Berikutnya, ada 2 huruf yang menunjukkan kode negara. Untuk Indonesia, kodenya adalah ‘ID’.

Dua karakter selanjutnya bisa berupa huruf atau angka untuk menunjukkan kode lokasi. Kemudian terakhir, empat karakter opsional akan menunjukkan kantor cabang tempat nomor rekening diterbitkan.

Sebagai gambaran, berikut beberapa contoh Kode SWIFT untuk bank di Indonesia:

 

1. SWIFT Code Bank Mandiri

SWIFT Code Bank Mandiri diawali dengan kode bank ‘BMRI’ dan kemudian diikuti kode negara ‘ID’. Selanjutnya, ada dua karakter ‘JA’ yang menunjukkan lokasi. Jadi, secara umum, SWIFT Code untuk Bank Mandiri adalah ‘BMRIIDJA’.

Untuk kode tambahan, kamu bisa menyesuaikan dengan kode kantor cabang yang menangani transaksi. Misalnya kamu melakukan transaksi yang berhubungan dengan layanan kustodian Bank Mandiri, maka Kode SWIFT yang harus dimasukkan adalah ‘BMRIIDJACUS’.

 

2. Kode SWIFT bank BNI

Contoh selanjutnya adalah Kode SWIFT bank BNI. Untuk BNI, kode banknya adalah ‘BNIA’. Kode negaranya masih sama, yaitu ‘ID’. Kemudian, kode lokasinya pun sama, yakni kode ‘JA’. Secara umum, Kode SWIFT bank BNI adalah ‘BNIAIDJA’.

Kode ini sudah cukup untuk melakukan transfer dana ke luar negeri. Namun, ada kalanya kamu akan diminta mencantumkan kode kantor cabang bank. Sama seperti Bank Mandiri, BNI juga memiliki kode kantor cabang yang bisa kamu ketahui langsung melalui website resmi mereka.

 

Baca Juga : Swift Code Bank BRI: Cara Kerja dan Cara Mencarinya

 

Dari sini, bisa disimpulkan kalau SWIFT Code sangat penting dalam transaksi keuangan lintas negara, terutama untuk kebutuhan transfer uang. Tidak sekadar untuk menyederhanakan proses transfer dana, kode ini pun akan mengamankan tiap transaksi yang kamu lakukan.

Namun, sayangnya terkadang SWIFT Code yang panjang sulit untuk diingat. Akibatnya, transfer dana pun terpaksa harus ditunda. Sebagai solusi, kini kamu bisa mencoba transfer dana ke luar negeri dengan aplikasi Flip.

Melalui fitur Flip Globe, kamu bisa mengirim dana ke luar negeri tanpa harus mencantumkan SWIFT Code. Sudah mengantongi lisensi dari Bank Indonesia, transfer dana lintas negara dengan Flip bisa dipastikan 100% aman. Prosesnya pun lebih praktis dan hemat waktu karena kamu tak perlu berpindah-pindah aplikasi.

Apa lagi yang kamu tunggu? Yuk, segera download aplikasi Flip yang tersedia gratis di App Store dan Google Play Store!

Bagikan

Lainnya

6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!

Kategori

Mulai transaksi bareng Flip

#LebihDariItu

4.8

App Store

starstarstarstarstar
App Store
rating
flip logo

Tentang Flip

BlogPromoBerita & MediaCek Kode SwiftKonversi Mata UangKomunitasBantuanKebijakan PrivasiSyarat & KetentuanLaporkan Kerentanan

Hubungi Flip

Layanan Pengaduan Konsumen Flip

+62 21 - 30002424

Email

[email protected]

Alamat Kantor Terdaftar

Komplek Timah Blok BB No. 71, Tugu, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, 16451

Alamat Surat-Menyurat

Arkadia Green Office Park, Tower F Lantai 3, Jl. T.B. Simatupang Kav. 88, Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, 12520.

Bisnis & Kerja Sama

[email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

Whatsapp 0853 1111 1010

iso-27001
Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia.
© 2024 PT Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi