Learning | 15 Maret 2023
Oleh : Farrel Baihaqi
Universitas Tokyo merupakan salah satu perguruan tinggi terbaik di Jepang. Kalau kamu punya impian kuliah di Negeri Matahari Terbit, Universitas Tokyo bisa kamu jadikan pertimbangan. Mengapa harus kampus ini? Langsung simak saja pembahasannya berikut ini.
Universitas Tokyo atau The University of Tokyo adalah kampus penelitian negeri yang berdiri di Kota Tokyo, Jepang. Diresmikan pada 1877, kampus yang dikenal dengan sebutan Todai atau UTokyo ini menduduki peringkat ke-23 dunia menurut QS Rankings 2023.
Sementara menurut Times Higher Education, Utokyo menempati peringkat ke-6 sebagai kampus terbaik di seluruh Asia. Universitas yang sudah ada sejak imperialisme Jepang ini memiliki lima kampus dan 10 fakultas. Total mahasiswanya mencapai 30.000 orang di mana sekitar 2.100 di antaranya adalah mahasiswa internasional.
Bagi sejumlah mahasiswa asing, Universitas Tokyo kerap dikira sama dengan Tokyo University of Foreign Studies (TUFS). Padahal keduanya adalah dua institusi yang berdiri sendiri. TUFS lebih mengarah ke kampus riset, khususnya untuk studi bahasa asing, budaya, dan studi internasional.
Universitas ini bahkan lebih tua dibanding Todai, yakni didirikan pada 1873 di Kota Fuchu. TUFS menyediakan banyak program bahasa asing, di antaranya bahasa Polandia, Kamboja, Laos, Jerman, Indonesia, dan masih banyak lagi.
Baca Juga : Ingin Kuliah ke Jepang? Ini dia 6 Universitas Terbaik di Jepang
UTokyo merupakan universitas prestisius di Jepang yang memiliki 10 fakultas dengan banyak program studi. Berikut kesepuluh fakultas tersebut:
Kalau kamu tertarik berkuliah di Universitas Tokyo, ada tujuh beasiswa yang bisa digunakan untuk mahasiswa internasional. Di antaranya adalah:
Meskipun mendapat beasiswa, kamu harus tetap mepertimbangkan biaya hidup sehari-hari saat berkuliah di UTokyo.
Baca Juga : Mau Tahu Cara Kerja di Jepang? Simak Tipsnya!
Biaya hidup di Tokyo termasuk yang paling mahal di seluruh Jepang dan bahkan dunia. Untuk mahasiswa yang berkuliah di Tokyo dan tidak menggunakan beasiswa atau mengikuti program beasiswa partial, butuh sekitar 10,5 juta rupiah atau 92 ribu yen per bulan.
Untuk sewa apartemen per bulan di Tokyo, butuh sekitar 44 ribu yen atau setara dengan 5 juta rupiah. Biaya ini belum termasuk tagihan utilitas seperti listrik, air, dan gas. Per bulannya bisa mencapai 7 ribu yen atau sekitar 800 ribu rupiah.
Untuk biaya makan per bulan, rata-rata bisa mencapai 30 ribu yen atau setara dengan 3,5 juta rupiah. Sementara untuk transportasi bisa menghabiskan sekitar 5 ribu yen atau 600 ribu per bulan. Biaya lain, seperti untuk rekreasi/hiburan, butuh sekitar 6 ribu yen atau 700 ribu rupiah per bulan.
Bagaimana, sudah punya rencana mau kuliah di Universitas Tokyo jurusan apa? Kalau sudah, persiapkan semuanya dari sekarang, termasuk masalah biaya. Untuk mempermudah keluarga kamu di Indonesia untuk mengirim biaya kuliah ke kamu saat di Jepang, kamu bisa memanfaatkan layanan Flip Globe dari Flip. Biaya transfernya murah, bebas biaya tersembunyi, dan kurs jualnya pun juga murah. Yuk, pakai Flip Globe dari Flip sekarang juga!
Bagikan