mural
homeforward
Transfer BCA ke Gopay, Ketahui Cara dan Ketentuannya

Transfer BCA ke Gopay, Ketahui Cara dan Ketentuannya

Gopay adalah platform e-wallet yang merupakan anak perusahaan Gojek yang memfasilitasi berbagai jenis transaksi nontunai. Seperti umumnya dompet digital, Gopay memungkinkan kamu untuk menyelesaikan macam-macam pembayaran. Tidak hanya untuk membayar fitur-fitur layanan dalam Gojek, Gopay juga bisa digunakan untuk bertransaksi di banyak merchant dan membayar tagihan di Tokopedia.

Jika kamu pengguna BCA, ada beberapa kanal yang bisa kamu gunakan untuk mengisi saldo Gopay. Lantas, bagaimana cara transfer BCA ke Gopay dan apa saja ketentuannya?

Transfer BCA ke Gopay Melalui ATM 

39-1 pexels.JPG

Sumber : Pexels

Kalau kamu memilih transfer ke Gopay melalui ATM BCA, pastikan kamu mengetahui nomor akun virtual Gopay, yaitu 70001. Berikut langkah-langkah selengkapnya:

  • Kunjungi ATM BCA terdekat, lalu masukkan PIN ATM.
  • Setelah itu, pilih menu “Transfer” lalu lanjutkan ke pilihan “BCA Virtual Account”.
  • Masukkan kode 70001 diikuti dengan nomor yang kamu daftarkan di aplikasi Gojek, misalnya: 700010822XXXXXX.
  • Langkah berikutnya adalah memasukkan nominal yang akan kamu transfer. Jika sudah sesuai, klik “Ya”.
  • Pemindahan dana sudah selesai, cek aplikasi Gopay untuk melihat apakah saldo sudah masuk. 

Transfer Mudah Lewat BCA Mobile 

39-2 BCA.JPG

Sumber : BCA

Untuk proses transfer yang lebih mudah dan praktis, kamu bisa pilih BCA mobile. Cara-caranya adalah:

  • Pertama, lakukan login ke aplikasi m-BCA.
  • Pilih opsi “M-Transfer”, lalu lanjutkan ke menu “Transfer BCA Virtual Account”.
  • Setelah itu, masukkan kode untuk perusahaan Gojek yaitu 70001 lalu diikuti nomor ponsel yang didaftarkan di aplikasi Gojek.
  • Cantumkan jumlah nominal yang kamu inginkan untuk top up Gopay.
  • Masukkan PIN m-BCA lalu tekan OK.

Transfer Melalui Aplikasi Flip

39-3 pexels.JPG

Sumber : Pexels

Selain melalui berbagai kanal yang disediakan BCA, kamu juga bisa top up saldo Gopay melalui Flip.

Bagaimana caranya? Ikuti langkah-langkah berikut ini.

  • Pastikan kamu sudah memiliki aplikasi Flip
  • Buka aplikasi, lalu pilih menu Transfer, dilanjutkan dengan E- Wallet.
  • Setelah itu, pilih + E-wallet Baru
  • Pilih opsi Gopay
  • Langkah selanjutnya adalah mencantumkan nomor hp yang terdaftar dalam aplikasi Gojek. Nomor yang dimasukkan akan diverifikasi secara otomatis oleh sistem. Pastikan nama pemilik nomor sudah benar.
  • Masukkan jumlah yang akan kamu transfer untuk mengisi saldo.
  • Masukkan nominal saldo yang akan kamu kirim. Batas minimal yang ditetapkan adalah rp. 10.000 sedangkan jumlah maksimal pemindahan dana adalah 5 juta rupiah.
  • Pilih metode pembayaran yang akan kamu pakai.
  • Setelah itu, akan muncul nomor rekening beserta kode unik untuk pembayaran.
  • Selesaikan transaksi ke nomor rekening Flip, pastikan jumlah nominal menyertakan kode unik yang diminta.
  • Jika sudah, kembali ke aplikasi Flip dan tekan “Saya Sudah Transfer”.
  • Sistem akan melakukan pengecekan dan kamu akan menerima notifikasi bila transaksi sudah berhasil.

Ketentuan Transfer 

39-4 pexels.JPG

Sumber : Pexels

Supaya top up saldo Gopay berhasil tanpa kendala, kamu harus mengetahui beberapa ketentuan yang berlaku. 

Ketentuan tersebut mengatur seputar jumlah minimal pemindahan dana beserta biaya administrasi. Berikut ulasan singkatnya.

Besaran Transfer Minimal

Ternyata, batas minimal top up saldo Gopay berbeda-beda. Pasalnya, batasan tersebut bergantung pada metode pembayaran yang kamu pilih.

Jika kamu mengisi saldo melalui driver Gojek, batasan minimalnya adalah rp. 25.000. Kamu bisa memilih cara ini setelah menggunakan layanan GoRide, GoCar, dan Gofood.

Sementara itu, top up minimal melalui minimarket umumnya adalah sebesar rp. 20.000.

Jika mengisi lewat aplikasi mobile banking, kamu bisa top up mulai dari rp. 10.000. Namun, bank tertentu menerapkan batas berbeda, misalnya bank Mandiri dengan jumlah minimal 20.000 rupiah.

Biaya Administrasi 

Ketentuan berikutnya yang harus diperhatikan adalah biaya administrasi. Sama halnya seperti aturan tentang batas minimal top up, besaran administrasi pun berbeda-beda tergantung dari metode pembayaran yang kamu pilih.

Jika mengisi saldo lewat driver Gojek, kamu tidak dikenakan biaya ini. Hanya saja, untuk bisa top up melalui driver, kamu harus sedang memakai layanan GoRide, GoCar, atau Gofood.

Sementara itu, pengisian melalui minimarket seperti Alfamart, Indomaret, dan Lawson, biaya administrasi yang harus dibayar umumnya sebesar rp. 2000.

Jika memilih metode pembayaran mobile banking, rerata perbankan mobile menetapkan biaya rp. 1000.

Pastikan saldo yang kamu miliki cukup untuk menutupi biaya administrasi supaya transaksi berhasil.

Demikian cara-cara transfer BCA ke Gopay. Bank ini memungkinkan kamu untuk top up melalui berbagai metode, diantaranya lewat ATM dan mobile banking. Pastikan kamu mengetahui kode transfer dan memenuhi semua ketentuannya supaya transaksi berhasil.

Untuk top up Gopay yang praktis dan hemat, Flip solusinya. Cukup dengan mengikuti langkah-langkah mudah, kamu sudah bisa mengisi saldo tanpa dikenakan biaya administrasi. Selamat mencoba!

Bagikan

Lainnya

6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!

Kategori

Mulai transaksi bareng Flip

#LebihDariItu

4.8

App Store

starstarstarstarstar
App Store
rating
flip logo

Tentang Flip

BlogPromoBerita & MediaCek Kode SwiftKonversi Mata UangKomunitasBantuanKebijakan PrivasiSyarat & KetentuanLaporkan Kerentanan

Hubungi Flip

Layanan Pengaduan Konsumen Flip

+62 21 - 30002424

Alamat Kantor Terdaftar

Komplek Timah Blok BB No. 71, Tugu, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, 16451

Alamat Surat-Menyurat

Arkadia Green Office Park, Tower F Lantai 3, Jl. T.B. Simatupang Kav. 88, Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, 12520.

Bisnis & Kerja Sama

[email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

Whatsapp 0853 1111 1010

iso-27001
Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia.
© 2025 PT Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi