mural
homeforward
Daftar Paket Internet Rumah untuk Kamu yang Mau Pasang WiFi di Rumah

Daftar Paket Internet Rumah untuk Kamu yang Mau Pasang WiFi di Rumah

Dewasa ini, penggunaan internet yang semakin meluas membuat banyak orang mencari layanan internet yang cepat, stabil, dan terjangkau. Tidak hanya internet untuk ponsel, tetapi juga pemakaian di rumah. Guna menjawab kebutuhan tersebut, beberapa perusahaan penyedia jasa internet yang menawarkan berbagai paket internet rumah yang menarik untuk konsumen. 

Seperti kamu ketahui, Indihome, First Media, Iconnet, MyRepublic, dan MNC Play adalah penyedia jasa internet yang populer di Indonesia. Masing-masing penyedia ini menawarkan berbagai paket internet rumah dengan kecepatan dan harga yang bervariasi, memberikan banyak pilihan untuk konsumen memilih sesuai kebutuhan dan anggaran.

Baca Juga: Jangan Sampai Telat, Cek di Sini Bayar Tagihan Indihome Tanggal Berapa

Daftar Paket Internet Rumah

paket internet rumahan

Sumber: Envato

Sebagai bahan pertimbangan sebelum memutuskan membeli atau berlangganan, berikut daftar paket internet rumah dari masing-masing penyedia layanan:  

1. Indihome

Sebagai salah satu provider internet rumah terdepan di Indonesia, Indihome menawarkan berbagai macam paket internet untuk memenuhi kebutuhan digital saat di rumah. Berikut rinciannya:

  1. Paket 1P (internet). Paket ini memiliki berbagai pilihan, seperti Paket JITU 1 1P 50 Mbps, Paket Dynamic 1P 50 Mbps, IndiHome Movie 1P 50 Mbps, Paket Complete 1P 50 Mbps, Paket JITU 1 1P 100 Mbps, IndiHome Movie 1P 100 Mbps, Paket Dynamic 1P 100 Mbps, Paket Complete 1P 100 Mbps, dan Paket Dynamic 1P 300 Mbps.
  2. Paket 2P (Internet + TV), dengan pilihan yaitu Paket IndiHome Netflix 2P-TV 50 Mbps, Paket JITU 1 2P-TV 50 Mbps, Paket IndiHome Netflix 2P-TV 100 Mbps, Paket Complete 2P 50 Mbps, dan Paket Complete 2P 100 Mbps.
  3. Paket 2P (Internet + Phone), dengan pilihan yaitu Paket JITU 1 2P-Phone 50 Mbps, Paket IndiHome Gamer 2P-Phone 50 Mbps, Paket IndiHome Gamer 2P-Phone 100 Mbps.
  4. Paket 3P (Internet + TV + Phone), dengan pilihannya berupa Paket IndiHome Netflix 3P 50 Mbps, Paket JITU 1 3P 50 Mbps, Paket IndiHome Netflix 3P 100 Mbps, Paket IndiHome Gamer 3P 50 Mbps, dan Paket IndiHome Gamer 3P 100 Mbps.

Informasi lengkap terkait paket internet rumah Indihome dan harganya bisa kamu cek di sini

2. First Media

Selanjutnya, rincian paket berlangganan internet untuk rumah yang ditawarkan oleh First Media, di antaranya: 

  1. Paket Internet + Streaming, dengan pilihan yaitu Stream Value up to 50 Mbps, Stream Pro up to 200 Mbps, dan Stream Premium up to 300 Mbps.
  2. Paket Internet + TV, dengan pilihan berupa Joy Value up to 100 Mbps, Joy Pro up to 150 Mbps, dan Joy Premium up to 200 Mbps.
  3. Paket Internet + TV + Streaming, dengan pilihannya yaitu Star Value up to 300 Mbps, Star Pro up to 500 Mbps, dan Star Premium up to 800 Mbps.

Informasi lengkap tentang paket internet rumah dan harganya dari First Media bisa kamu lihat di sini

3. Iconnet

bayar internet & tv kabel lebih hemat di Flip

Bagi kamu yang ingin berlangganan internet dari Iconnet, berikut ini pilihan paketnya: 

  1. Paket Internet, dengan pilihan yaitu Iconnet 35 up to 35 Mbps, Iconnet 50 up to 50 Mbps, dan Iconnet 100 up to 100 Mbps.
  2. Paket Add On OTT, dengan pilihan hanya OTT Diamond. 
  3. Paket Add On WiFi Extender, dengan pilihan berupa Paket Basic, Paket Medium, Paket Premium.

Informasi lengkap tentang paket internet rumah dan harga yang ditawarkan dari Iconnet bisa kamu lihat di sini

4. MyRepublic

MyRepublic bisa dikatakan cukup populer sebagai penyedia jasa internet berlangganan. Pilihan paket yang ditawarkan juga beragam, seperti: 

  1. Paket Internet Viber, dengan pilihan berupa Value 30 (30 Mbps), Fast 50 (50 Mbps), Nova 100 (100 Mbps), MyGamet 250 (250 Mbps), dan Prime 500 (500 Mbps).
  2. Paket Add On Internet, dengan pilihan Internet Router Plus, Internet IP Public Static V4, Internet Router Pro, dan Internet Magic WiFi. 

Informasi lengkap seputar paket internet rumah dan harga yang ditawarkan dari MyRepublic bisa kamu lihat di sini.

Baca Juga: Tagihan First Media Setiap Tanggal Berapa? Jangan Sampai Terlewat!

5. MNC Play

Terakhir, layanan paket berlangganan untuk penggunaan di rumah yang ditawarkan oleh MNC Play, di antaranya: 

  1. Paket Internet, dengan pilihan berupa 20 Mbps, 30 Mbps, 50 Mbps, 100 Mbps, dan 200 Mbps.
  2. TV Add On, untuk kamu yang ingin menambahkan layanan televisi, dengan pilihan yaitu Movie Pack, CinemaWorld Pack, Lifestyle & Entertainment Pack, NHK World Premium Pack, Sport Bundle, Kids Pack, MVP Pack, Movie & Sport Pack, News & Knowledge Pack, Edutainment Pack, dan Lifestyle & Kids Pack. 

Informasi lengkap seputar paket internet rumah dan harga yang ditawarkan dari MNC Play bisa kamu cek di sini

Itu tadi pilihan paket internet rumah yang ditawarkan dari beberapa penyedia jasa internet dan televisi berlangganan yang populer di Indonesia yang dapat kamu pilih. Cek lebih mendetail setiap paket yang ditawarkan, sesuaikan dengan kebutuhan dan anggaran. 

Jangan lupa, bayar tagihan bulanan internet dan TV tepat waktu sehingga kamu terhindar dari risiko denda atau pemutusan layanan. Sekarang, bayar tagihan TV dan internet lebih mudah dan praktis pakai Flip. Biaya lebih hemat, tanpa ribet, dan pastinya terjamin keamanannya. Download Flip untuk informasi lengkapnya!

bayar tagihan internet & tv kabel di Flip

Bagikan

Lainnya

6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!

Kategori

Mulai transaksi bareng Flip

#LebihDariItu

4.8

App Store

starstarstarstarstar
App Store
rating
flip logo

Tentang Flip

BlogPromoBerita & MediaCek Kode SwiftKonversi Mata UangKomunitasBantuanKebijakan PrivasiSyarat & KetentuanLaporkan Kerentanan

Hubungi Flip

Layanan Pengaduan Konsumen Flip

+62 21 - 30002424

Email

[email protected]

Alamat Kantor Terdaftar

Komplek Timah Blok BB No. 71, Tugu, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, 16451

Alamat Surat-Menyurat

Arkadia Green Office Park, Tower F Lantai 3, Jl. T.B. Simatupang Kav. 88, Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, 12520.

Bisnis & Kerja Sama

[email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

Whatsapp 0853 1111 1010

iso-27001
Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia.
© 2024 PT Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi