mural
homeforward
Meteran Token Listrik Error, Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya

Meteran Token Listrik Error, Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya

Kehadiran listrik prabayar atau token memang membawa berbagai kemudahan dan keuntungan bagi masyarakat. Masyarakat tidak akan terkena sanksi atau denda keterlambatan apapun karena pengisian bisa disesuaikan dengan kemampuan. Bahkan, pengguna bisa melakukan pengisian mulai dari Rp20ribu. Sebuah nominal yang sangat terjangkau bagi kantong masyarakat kalangan bawah sekalipun. 

Meski demikian, bukan berarti listrik prabayar tidak memiliki kelemahan. Salah satu yang paling sering terjadi adalah gangguan pada mesin kWh meter. Pada dasarnya, meteran listrik, baik pada sistem pascabayar ataupun prabayar memang bisa error/bermasalah. Hanya saja, pada token listrik penyebabnya bisa berbeda-beda sehingga penyelesaiannya pun menyesuaikan dengan akar permasalahan.

Penyebab Meteran Token Listrik Error

penyebab token listrik error

Sumber: Unsplash

Mendapati meteran listrik bermasalah atau error memang bisa membuat panik dan bingung. Pasalnya, ini bisa menyebabkan listrik mati sehingga otomatis akan mengganggu aktivitas dan rutinitas. 

Sebelum melakukan langkah penyelesaian, ada baiknya ketahui terlebih dulu apa yang menyebabkan kerusakan tersebut. Setidaknya, ada beberapa penyebab yang bisa saja terjadi pada token listrik Anda, yaitu;

1.  Server PLN Error

Gangguan yang terjadi pada mesin kWh meter bisa saja disebabkan oleh server PLN yang memang sedang error. Perlu diketahui bahwa semua meteran digital memiliki ID yang telah terhubung dengan server utama PLN. Jadi, ketika server utama tersebut sedang bermasalah, tentu akan berpengaruh pula pada mesin kWh meter pelanggan. 

Menghadapi hal demikian, pengguna hanya perlu menunggu perbaikan server hingga kembali normal. Setelah server dalam keadaan normal, Anda pun bisa kembali menyalakan mesin kWh meter, melakukan isi ulang token, atau lainnya.

Baca Juga : Jangan Salah, Ini Cara Isi Token Listrik ke Meteran yang Tepat

2. Terblokir karena Salah Memasukkan Kode

Salah memasukkan kode token juga bisa menyebabkan mesin menjadi error. Terlebih, jika pengguna melakukannya sebanyak tiga kali, maka token listrik akan secara otomatis terblokir. Ini tentu bisa menjadi penyebab mesin kWh meter menjadi bermasalah. Karenanya, Anda perlu hati-hati ketika memasukkan nomor token. 

3. Mesin kWh Meter Bermasalah

Untuk hal ini, Anda bisa mengeceknya dengan melihat layar meteran token listrik. Jika yang muncul adalah tulisan 'Blocked' atau gambar telapan tangan, itu menandakan bahwa mesin memang dalam keadaan error. Begitu pun ketika muncul tulisan 'periksa', cancel, atau bahkan meteran mati total. Jika sudah begini, ada baiknya Anda segera menghubungi PLN terdekat atau bisa melalui Call Center 123. 

4. Instalasi Listrik Buruk

Meteran token error juga bisa disebabkan karena kesalahan dalam pemasangan instalasi listrik. Perlu diketahui bahwa instalasi listrik yang buruk bisa menyebabkan berbagai masalah, mulai dari korsleting listrik hingga kebakaran. 

5. kWh Overlimit

Para pengguna layanan prabayar harus mengetahui bahwa PLN telah menetapkan batas maksimum pengisian token dalam satu bulan. Hal ini bertujuan agar pelanggan bisa menggunakan listrik sesuai kebutuhan, kemampuan, dan tergantung jatah daya yang diperoleh. Jadi, jika jumlah pemakaian kWh melebihi batas maksimal, pengguna tidak dapat melakukan pengisian token, dan mesin meteran pun berpotensi mengalami gangguan.

Baca Juga : Ini Dia Cara Beli Token Listrik Anti Ribet Lewat Aplikasi Flip!

Tak Usah Panik, Ini Cara Mengatasinya

cara mengatasi token listrik error

Sumber: Unsplash

Setelah mengetahui penyebab terjadinya gangguan pada mesin kWh meter, ini beberapa cara yang bisa dicoba untuk mengatasinya. 

1. Matikan semua Perangkat Elektronik

Langkah pertama yang harus Anda lakukan ketika mendapati meteran error adalah matikan semua perangkat elektronik. Hal ini penting untuk menghindari terjadinya korsleting atau hal-hal yang tidak diinginkan lainnya. 

2. Reset Ulang Token Listrik

Setelah mematikan semua perangkat yang terhubung dengan listrik, lakukan reset ulang pada mesin kWh meter. Caranya, matikan saklar meteran selama kurang lebih 10 menit, lalu nyalakan kembali. Atau, bisa juga dengan mengetikkan angka 07 pada meteran listrik dan tekan enter. Jika meteran token listrik berhasil dihidupkan, perangkat elektronik pun mulai bisa dinyalakan kembali. 

3. Hubungi Call Center 123

Cara terakhir mengatasi meteran token listrik error adalah dengan menghubungi Call Center PLN 123. Pengguna bisa menghubunginya kapan saja karena layanan ini bekerja selama 24 jam. 

Sampaikan masalah yang Anda alami dan pihak PLN pun akan menjelaskan langkah-langkah untuk memperbaikinya. Jika pengguna tidak bisa mengatasinya secara mandiri, maka pihak PLN pun akan datang ke rumah Anda untuk melakukan berbagai tindakan penyelesaian. Cara ini terbilang sangat efektif karena bisa memperbaiki berbagai masalah listrik dengan tepat. Bahkan, jika ada komponen yang rusak, pengguna bisa segera menggantinya. 

Itulah beberapa penyebab dan cara mengatasi meteran token listrik yang error. Segera lakukan penanganan, agar listrik di rumah bisa segera menyala kembali. Pastikan pula saldo token terisi agar suplai listrik tetap stabil. Untuk hal ini, Anda bisa melakukan pembelian melalui aplikasi Flip dengan mudah dan aman. 

Cukup dengan membuka aplikasi, dan pilih menu Listrik. Lanjutkan dengan mengklik sub menu Token Listrik dan masukkan nomor ID pelanggan. Pilih nominal saldo yang hendak diisi dan jawab berbagai pertanyaan verifikasi. Setelah itu, akan muncul deretan nomor token listrik yang bisa Anda gunakan. 

[SEO&ASO] Banner Article Blog_1200x300_5.png

Bagikan

Lainnya

6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!

Kategori

Mulai transaksi bareng Flip

#LebihDariItu

4.8

App Store

starstarstarstarstar
App Store
rating
flip logo

Tentang Flip

BlogPromoBerita & MediaCek Kode SwiftKonversi Mata UangKomunitasBantuanKebijakan PrivasiSyarat & KetentuanLaporkan Kerentanan

Hubungi Flip

Layanan Pengaduan Konsumen Flip

+62 21 - 30002424

Email

[email protected]

Alamat Kantor Terdaftar

Komplek Timah Blok BB No. 71, Tugu, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, 16451

Alamat Surat-Menyurat

Arkadia Green Office Park, Tower F Lantai 3, Jl. T.B. Simatupang Kav. 88, Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, 12520.

Bisnis & Kerja Sama

[email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

Whatsapp 0853 1111 1010

iso-27001
Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia.
© 2024 PT Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi