mural
homeforward
Jangan Salah, Ini Cara Isi Token Listrik ke Meteran yang Tepat

Jangan Salah, Ini Cara Isi Token Listrik ke Meteran yang Tepat

Jika baru pertama kali memakai listrik prabayar, mungkin beberapa dari kamu mengalami kesulitan dalam mengisi token listrik. Listrik prabayar sendiri merupakan skema pembayaran listrik yang mirip dengan pengisian pulsa HP. Artinya, kalau kamu mau listrik di rumah terus menyala, maka kamu perlu isi daya listrik ke meteran jika sudah habis, yakni dalam bentuk token. Tentunya harga token listrik pun berbeda-beda, tergantung pada kebutuhan pemakaian listrik kamu. Nah, cara isi token listrik ke meteran pun ternyata sangat gampang. Yuk, simak info selengkapnya di artikel ini! 

Baca juga: Mau Klaim Token Listrik Gratis? Begini Caranya!

 

Cara isi token listrik ke meteran 

Cara mengisi token listrik ke meteran bisa kamu lakukan sendiri tanpa bantuan petugas PLN. Berikut langkah-langkah sederhananya: 

- Pertama-tama, beli dulu voucher token listrik dengan nominal sesuai kebutuhan; 

- Jika transaksi pembelian voucher token listrik berhasil, kamu akan menerima 20 digit angka yang harus dimasukan ke meteran; 

- Periksa dan masukkan 20 digit angka tersebut ke meteran listrik prabayar kamu; 

- Jika sudah dan tidak ada nomor yang salah, tekan tombol “enter”; 

- Layar meteran akan menunjukkan notifikasi “benar/accept” jika angka yang kamu masukkan sesuai; 

- Cara isi token listrik ke meteran berhasil dilakukan! 

 

Bagaimana kalau salah nomor token? 

Sementara cara isi token listrik ke meteran sangatlah gampang, ada kalanya proses memasukkan token listrik gagal. Jika ini terjadi, kamu tidak perlu terlalu khawatir. Ikuti saja langkah-langkah berikut ini sebagai solusi. Jika kamu salah memasukkan nomor token listrik prabayar, koreksi dengan cara tekan tombol “backspace” pada meteran; - Setelah menghapus nomor yang salah, masukkan kembali nomor yang sesuai; 

- Kembali tekan tombol “enter” dan tunggu sampai layar meteran menunjukkan notifikasi “benar/accept” yang menandakan cara memasukkan token listrik berhasil.   Ingat, 20 digit angka yang tertera pada voucher token listrik tidak mungkin salah. Karenanya, jika pengisian token listrik gagal, kemungkinan besar ada kesalahan pada proses memasukkan nomor tersebut. Tidak perlu terburu-buru, masukkan kembali setiap angka pada meteran dengan hati-hati sampai berhasil. 

 

Cara cek sisa token listrik 

Masa pakai token listrik masing-masing orang berbeda karena tergantung pemakaian. Umumnya, token listrik nominal Rp200.000 bisa bertahan satu bulan. Jika sudah tahu kebiasaan pemakaian listrik, kamu mungkin sudah hafal kapan waktunya untuk isi pulsa listrik. Namun, kalau mau cek, kamu bisa melakukannya dengan mudah melalui cara berikut: 

- Periksa sisa saldo pulsa listrik prabayar pada meteran PLN yang kamu gunakan; 

- Untuk merek meteran Itron, tekan kode 09 lalu “enter”; 

- Untuk merek meteran Glomet, tekan kode 37, lalu “enter”; 

- Untuk merek meteran Star, tekan kode 07 lalu “enter”; 

- Untuk merek meteran Hexing, tekan kode 801 lalu “enter”. 

 

Apakah token listrik bisa hangus? 

Apakah token listrik bisa hangus adalah salah satu pertanyaan yang kerap ditanyakan oleh pengguna listrik prabayar. Perlu kamu ketahui, masa aktif token listrik berlaku selamanya alias tidak akan hangus. Jadi, kalau ternyata masih ada sisa token listrik, ia tidak akan hangus karena token listrik tidak punya masa kedaluwarsa. Nomor token listrik prabayar juga tidak memiliki masa aktif sehingga bisa dimasukkan ke meteran kapan saja. Contohnya, kalau kamu membeli token listrik hari ini, kamu bisa memasukkan kode token listrik tersebut ke meteran beberapa hari setelahnya. Dengan kata lain, kode token listrik yang sudah kamu beli tidak wajib dimasukkan ke meteran pada hari yang sama. Kamu juga tidak perlu khawatir kode token listrik kedaluwarsa, ya.   

 

Baca juga: Meteran Token Listrik Error, Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya 

Itu tadi info cara isi token listrik ke meteran secara tepat. Kalau ingin lebih praktis dan terjangkau, kamu bisa beli token listrik melalui aplikasi Flip. Flip melayani pembelian token listrik prabayar maupun pembayaran tagihan listrik pascabayar, tentunya dengan biaya admin yang lebih murah! Bahkan tak hanya bayar listrik, kamu juga bisa beli pulsa dan isi paket data untuk berbagai provider menggunakan Flip. Soal keamanan, kamu tidak perlu khawatir karena Flip telah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Yuk, download aplikasi Flip sekarang juga dan rasakan sendiri kemudahan transaksi yang ditawarkan!

[SEO&ASO] Banner Article Blog_1200x300_5.png

Bagikan

Lainnya

6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!

Kategori

Mulai transaksi bareng Flip

#LebihDariItu

4.8

App Store

starstarstarstarstar
App Store
rating
flip logo

Tentang Flip

BlogPromoBerita & MediaCek Kode SwiftKonversi Mata UangKomunitasBantuanKebijakan PrivasiSyarat & KetentuanLaporkan Kerentanan

Hubungi Flip

Layanan Pengaduan Konsumen Flip

+62 21 - 30002424

Email

[email protected]

Alamat

Jl. Pesona Khayangan Blok CK No. 50, Mekar Jaya, Kec. Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat 16411

Bisnis & Kerja Sama

[email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

Whatsapp 0853 1111 1010

iso-27001
Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia.
© 2024 PT Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi