mural
homeforward
Mengenal ETF Syariah, Investasi Halal dan Menguntungkan

Mengenal ETF Syariah, Investasi Halal dan Menguntungkan

Inovasi di bidang keuangan selalu muncul sesuai dengan demand di masyarakat untuk mengakomodasi kepentingan berbagai pihak. Salah satunya adalah kemunculan ETF syariah

Produk keuangan seperti apa ini? Apakah berbeda dengan reksadana? Apa saja pilihannya? Temukan pembahasan singkatnya dalam ulasan kali ini. 

Baca juga: Apa Itu Investasi Saham, Cara Kerja, Risiko, dan Keuntungannya

 

Apa Itu ETF Syariah?

mengenal etf syariah.jpeg

Sumber : Lifepal

ETF adalah singkatan dari Exchange Traded Fund yang menjadi salah satu instrumen reksadana populer dalam investasi. Setelah versi konvensional, kini masyarakat Indonesia juga bisa membeli ETF versi syariah. 

Jadi, secara umum ETF syariah adalah produk reksadana syariah yang memiliki bentuk berupa kontrak investasi kolektif. Sama halnya dengan saham, unit penyertaan dalam kontrak ini diperdagangkan di Bursa Efek. 

Harga ETF versi syariah ini juga bisa berubah-ubah selama jam perdagangan berlangsung. Perubahan harga ini bisa terjadi karena adanya kegiatan jual beli unit penyertaan ETF di Bursa Efek. 

 

Rekomendasi ETF Syariah

mengenal etf syariah 1.png

Sumber : Pinhome

Satu-satunya kekurangan paling mencolok dari produk ETF ini adalah keterbatasan pilihan di Bursa Efek Indonesia. Berikut ini merupakan beberapa daftar ETF syariah yang bisa kamu pertimbangkan sebagai pilihan untuk investasi:

Reksa Dana Pinnacle Enhanced Sharia ETF

Produk ETF ini memiliki kode XPES dengan pengelolaan aset oleh manajer investasi PT. Pinnacle Persada Investama. Tanggal pencatatan pertamanya adalah 12 Oktober 2017.

Reksa Dana Syariah Indeks Simas ETF JII

ETF versi syariah selanjutnya adalah kode XSSI dari PT. Sinarmas Asset Management. Produk ini pertama kali dicatatkan di Bursa Efek pada 17 September 2019.

Reksa Dana KIK Syariah Premier ETF JII

Terakhir adalah kode XIJI dari PT Indo Premier Investment Management. Produk Reksadana KIK Syariah Premier ETF JII pertama kali dicatatkan di BEI pada 30 April 2013.

 

Keunggulan ETF Syariah

mengenal etf syariah 2.jpeg

Sumber : Admiral

Investasi produk dalam bentuk Exchange Traded Fund Syariah ini tentunya punya beberapa keunggulan dibandingkan investasi lain. Simak keunggulannya di bawah ini:

Fleksibel

Kamu bisa jual beli produk ini di perusahaan sekuritas ataupun dealer partisipan kapan pun dan di mana pun. Proses jual belinya juga bisa dilakukan di pasar sekunder maupun primer.

Khusus untuk pembelian di pasar sekunder, minimalnya 1 lot (100 unit penyertaan). Sementara itu, pembeli di pasar primer minimal 1.000 lot atau setara 100.000 unit. 

Transparan

Setiap akhir Bursa, isi portofolio dari produk ETF ini akan diumumkan melalui situs resmi BEI. Inilah yang membuat para investor bisa melihat kandungan portofolio tiap aset. 

Kondisi ini juga bisa membantu investor memantau nilai aset bersih secara real-time

Memenuhi Prinsip Syariah

Produk ETF satu ini pengelolaannya mengikuti ketentuan Fatwa DSN-MUI Nomor 20. Selain itu, ada juga pengawasan dari Dewan Pengawas Syariah sehingga pilihannya terbatas pada portofolio dan jenis aset yang sesuai prinsip syariah. 

Proses perdagangan unit penyertaan juga mengikuti ketentuan Fatwa DSN-MUI Nomor 80.

 

Perbedaannya dengan Reksadana

mengenal etf syariah 3.jpeg

Sumber : Plasticity

Pada dasarnya ETF dan reksadana sama-sama fokus pada pengelolaan dana. Meski begitu, ada perbedaan signifikan antara kedua jenis investasi ini. Apa saja perbedaannya? 

Proses Settlements Lebih Cepat

Proses penyelesaian atau settlement pada ETF lebih cepat dari reksadana. Jika reksadana butuh waktu sekitar 1-7 hari kerja untuk penyelesaian transaksi, ETF bisa selesai dalam T+2. Ini karena penyelesaian ETF bersamaan dengan saham. 

Management Fee Lebih Rendah

Biaya manajemen yang dibebankan ke investor Exchange Traded Fund Syariah relatif lebih rendah dari reksadana. Alasannya, mayoritas ETF pengelolaannya secara pasif sehingga pembiayaan lebih sedikit. Adapun reksadana dikelola secara aktif, jadi butuh sumber daya lebih banyak. 

Tempat Perdagangan

Reksadana mengharuskan kamu menggunakan jasa manajer investasi, broker saham, dan agen penjual reksadana. Sementara itu, investasi ETF bisa dilakukan langsung dengan dealer yang ada di bursa saham. Selain itu, kamu juga bisa bertransaksi di pasar sekunder menggunakan broker saham. 

Harga

Penentuan harga ETF sama dengan saham sehingga investor bisa tahu harga berdasarkan volume permintaan saat perdagangan terjadi. Sebaliknya, harga reksadana penentuannya di akhir jam perdagangan. Fluktuasi harga reksadana tergantung penentuan harga tadi. 

Risiko

Reksadana memiliki risiko cukup rendah, tetapi tingkat risikonya tergantung pada Manajer Investasi yang mengelola portofolio kamu. Ini berbeda dengan risiko ETF yang bisa kamu kontrol dan sesuaikan setiap saat sesuai dengan jam kerja Bursa Efek.

 

Baca juga: Ingin Coba Investasi Low Risk? Pertimbangkan 7 Reksadana Syariah Terbaik Ini!

Setelah memahami ETF syariah, apakah kamu tertarik untuk mulai berinvestasi? Jika iya, segera tentukan platform investasi yang kamu inginkan. Selanjutnya, setor dana investasimu melalui Flip dengan layanan bebas biaya administrasi. 

Bagikan

Lainnya

6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!

Kategori

Mulai transaksi bareng Flip

#LebihDariItu

4.8

App Store

starstarstarstarstar
App Store
rating
flip logo

Tentang Flip

BlogPromoBerita & MediaCek Kode SwiftKonversi Mata UangKomunitasBantuanKebijakan PrivasiSyarat & KetentuanLaporkan Kerentanan

Hubungi Flip

Layanan Pengaduan Konsumen Flip

+62 21 - 30002424

Email

[email protected]

Alamat Kantor Terdaftar

Komplek Timah Blok BB No. 71, Tugu, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, 16451

Alamat Surat-Menyurat

Arkadia Green Office Park, Tower F Lantai 3, Jl. T.B. Simatupang Kav. 88, Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, 12520.

Bisnis & Kerja Sama

[email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

Whatsapp 0853 1111 1010

iso-27001
Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia.
© 2024 PT Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi