mural
homeforward
Mau Bayar Cicilan KPR di BTN? Yuk, Cek Dulu Kode Bank BTN!

Mau Bayar Cicilan KPR di BTN? Yuk, Cek Dulu Kode Bank BTN!

Kamu punya rekening di bank BTN untuk keperluan KPR, tapi sumber dananya dari rekening bank lain? Jangan lupa cek dulu kode bank BTN sebelum melakukan transfer ya!

Baca Juga: Catat, 8 Universitas Di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!

Produk Bank BTN

kode bank btn

Sumber : Money Kompas

Sebagai perusahaan perbankan, Bank BTN menawarkan berbagai produk perbankan baik yang berupa tabungan maupun produk keuangan lain seperti pembiayaan dan investasi. Beberapa produk BTN yang menjadi unggulan perusahaan perbankan milik negara ini antara lain:

Produk-produk KPR BTN

Sebagai bank yang ditunjuk untuk menjalankan program KPR pemerintah, BTN mengeluarkan berbagai produk Kredit Perumahan Rakyat (KPR) yang bisa dilipih oleh calon nasabah. Program KPR yang ditawarkan pun mulai dari KPR Subsidi, KPR BTN Platinum, bahkan ada juga KPA untuk nasabah yang ingin memiliki unit apartemen.

Tabungan BTN Perumahan

Selain produk-produk KPR, BTN juga mengeluarkan Tabungan BTN Perumahan yang menawarkan kemudahan bagi nasabah untuk memiliki rumah pertama. Kemudahan dan keuntungan yang ditawarkan tabungan ini antara lain cicilan ringan dan bebas biaya admin bulanan.

Tabungan BTN Batara

Untuk kamu yang ingin membuka rekening tabungan di BTN, kamu bisa membuka rekening BTN Batara. Semua yang kamu butuhkan dalam layanan tabungan bank bisa kamu dapatkan di BTN Batara.

Tabungan BTN Cermat

BTN menawarkan Tabungan BTN Cermat sebagai produk tabungan dengan setoran awal rendah dan bebas biaya administrasi untuk nasabah dengan penghasilan menengah ke bawah. Produk ini juga tersedia sebagai layanan mobile banking Tabungan BTN Cermat Ponsel.

Tabungan BTN Pensiunan

Tabungan ini menawarkan solusi bagi nasabah yang ingin memiliki tabungan hari tua. Cukup dengan biaya administrasi sebesar Rp2.000 saja, nasabah pensiunan bisa menikmati kemudahan dalam penyaluran dana, transaksi, dan transfer dana rutin dari dan ke rekening Tabungan BTN Pensiunan.

Kelebihan Bank BTN

kode bank btn

Sumber : Wirneet

Kelebihan BTN dalam operasi perbankan berakar dari sejarahnya yang panjang. Bank milik pemerintah ini didirikan sejak masa kolonial Belanda, tepatnya sejak 1897 sebagai Postspaarbank (Bank Tabungan Pos). Pada 1942, Postspaarbank diambil alih oleh pemerintahan kolonial Jepang dan berganti nama menjadi Tyokin Kyoku (Biro Deposito).

Setelah kemerdekaan Indonesia, pemerintah Republik Indonesia mengambil alih aset pemerintahan kolonial Jepang, termasuk Tyokin Kyoku yang diganti namanya menjadi Bank Tabungan Pos. Perubahan nama dan bentuk perusahaan menjadi Bank Tabungan Negara yang kita kenal sekarang terjadi pada tahun 1963.

Sejarah panjang BTN menunjukkan bahwa bank BUMN memiliki kelebihannya sendiri dibandingkan dengan bank-bank kompetitor. Beberapa kelebihan BTN yang dikenal luas di masyarakat antara lain:

Pelopor Program KPR

Pemerintah Republik Indonesia menugaskan Bank Tabungan Negara sebagai kepanjangan tangan dalam memberikan layanan KPR yang dikelola oleh pemerintah. Meskipun kini skema KPR juga ditawarkan oleh bank-bank lain, BTN adalah bank pertama yang menawarkan skema KPR untuk nasabah yang ingin membeli rumah. 

Segmentasi, Penempatan, dan Targeting Perusahaan Jelas

Kelebihan lainnya adalah BTN sebagai perusahaan mampu dengan tepat menentukan tiga hal fundamental dalam bisnis: segmentasi, positioning, dan targeting. Hal ini tidak bisa dilepaskan dari tugas BTN sebagai pengelola program KPR dari pemerintah.

Jaringan Luas

Sebagai bank pemerintah yang menargetkan konsumen kelas menengah, ditambah usia perusahaan yang mencapai lebih dari 100 tahun, jaringan bank BTN merupakan salah satu yang terluas di Indonesia. Ditambah lagi, kita bisa dengan mudah menemukan kantor cabang atau kantor kas bank BTN di daerah-daerah pinggiran kota atau bahkan di desa.

Menyediakan Layanan Daring

Untuk mengikuti perkembangan zaman, BTN menluncurkan layanan BTN Mobile Banking sebagai layanan perbankan online yang bisa dinikmati oleh nasabah Tabungan BTN berbasis kartu. Setelah mendaftarkan nomor ponsel melalui CS di Outlet Bank BTN, nasabah tinggal mengunduh aplikasi BTN Mobile Banking dan mengaktifkan layanan melalui ponsel.

Reputasi Perusahaan Dikenal Baik

Bertahannya Bank BTN di industri perbankan tanah air menunjukkan kepercayaan masyarakat terhadap perusahaan. Kepercayaan tinggi ini juga menunjukkan bahwa Bank BTN memiliki reputasi yang baik di mata masyarakat umum dan nasabah, terutama nasabah KPR.

Macam-macam Cara Transfer

Meskipun tergolong tua, BTN tetap memiliki layanan yang prima dan mengikuti perkembangan zaman, terutama dalam hal transfer dana. Kamu bisa melakukan transfer lewat teller di outlet bank BTN di seluruh Indonesia, menggunakan mesin ATM BTN atau ATM Bersama, atau lewat aplikasi BTN Mobile Banking.

Kalau kamu mau melakukan transfer antarbank, jangan lupa cantumkan kode bank tujuan transfer. Untuk melakukan transfer ke BTN, kode bank BTN adalah 200.

Baca Juga: Sudah Tahu Kelebihan, Keuntungan, Dan Kode Bank CIMB Niaga?

Pilihan lain yang bisa kamu gunakan adalah aplikasi Flip. Lewat Flip, kamu bisa melakukan transfer antarbank dengan mudah, aman, dan bebas biaya transfer dari dan ke berbagai bank di Indonesia. 

Dengan Flip, kamu tidak perlu pergi ke kantor bank atau ke ATMβ€”semua bisa dilakukan lewat aplikasi di ponsel pintarmu. Yuk, download Flip sekarang!

New Banner Transfer

Bagikan

Lainnya

6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!

Kategori

Mulai transaksi bareng Flip

#LebihDariItu

4.8

App Store

starstarstarstarstar
App Store
rating
flip logo

Tentang Flip

BlogPromoBerita & MediaCek Kode SwiftKonversi Mata UangKomunitasBantuanKebijakan PrivasiSyarat & KetentuanLaporkan Kerentanan

Hubungi Flip

Layanan Pengaduan Konsumen Flip

+62 21 - 30002424

Alamat Kantor Terdaftar

Komplek Timah Blok BB No. 71, Tugu, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, 16451

Alamat Surat-Menyurat

Arkadia Green Office Park, Tower F Lantai 3, Jl. T.B. Simatupang Kav. 88, Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, 12520.

Bisnis & Kerja Sama

[email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

Whatsapp 0853 1111 1010

iso-27001
Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia.
Β© 2025 PT Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi