Keuangan | 5 April 2022
Oleh : Anonim
Daftar keuntungan menggunakan BRI mobile banking! Dengan semakin canggihnya perkembangan teknologi, Bank Rakyat Indonesia atau BRI pun turut mengembangkan layanan transaksi berbasis teknologi. Salah satunya adalah bri mobile banking, hal ini tak lain tak bukan adalah untuk memudahkan dan mempercepat nasabah dalam melakukan transaksi perbankan karena dapat dilakukan di manapun dan kapanpun.
Kalau kamu sebelumnya sudah pernah menggunakan layanan internet banking, mungkin kamu tidak akan merasa kesulitan saat menggunakan aplikasi bri mobile. Akan tetapi, bagi kamu yang baru pertama kali menggunakan aplikasi ini, kamu mungkin akan butuh waktu untuk beradaptasi dalam menjalankannya. Seperti yang telah disinggung di atas, bri mobile banking adalah sebuah layanan transaksi perbankan berbasis aplikasi. Di dalam aplikasi tersebut, kamu akan menemukan berbagai macam layanan e-Banking BRI yang dapat kamu akses melalui smartphone.
Baca juga: Syarat dan Cara Deposito BRI agar Bisa Dapatkan Keuntungan Maksimal
Dengan segala perkembangan teknologi yang ada, tentu saja bri mobile banking ini memiliki keunggulan dan kemudahan dibandingkan dengan layanan bri lainnya. Mau tahu apa saja? Yuk simak ulasannya disini!
Gabungan antara sms banking dan internet banking BRI mobile banking dapat dikatakan adalah gabungan dari layanan sms banking dan internet banking. Dimana jika sms banking kamu hanya dapat bertransaksi melalui SMS atau nomor telefon sedangkan dalam internet banking, kamu hanya dapat bertransaksi jika terdapat jaringan internet yang memadai.
Selain dipastikan gratis tanpa biaya pulsa dan sebagainya, gabungan antara sms banking dan internet banking ini tentu saja akan semakin memudahkanmu bertransaksi karena semua teknologi tersebut berada dalam genggaman tangan saja!
Sistem pengaman ganda BRI mobile banking menjamin semua transaksi keuangan kamu aman. Hal ini dikarenakan BRI mobile banking dilengkapi dengan PIN untuk masuk ke dalam transaksinya dan kamu juga harus memasukkan PIN saat akan melakukan transaksi pembayaran. Kedua PIN tersebut biasanya harus berbeda kombinasinya. Hal ini tentu saja untuk menjamin keamananmu karena transaksimu menggunakan gadget yang sewaktu-waktu bisa berpindah tangan dan lain sebagainya. Selain menggunakan sistem pengaman ganda, aplikasi ini juga dilengkapi dengan fitur notifikasi transaksi loh! Fitur notifikasi transaksi ini adalah fitur opsional yang dapat kamu gunakan untuk menyimpan notifikasi transaksimu.
Kemudahan dalam pembayaran Uniknya, dalam aplikasi ini juga terdapat fitur daftar pembayaran dimana dalam fitur ini kamu bisa menyimpan nomor rekening yang kamu rutin dalam melakukan pembayaran rutin didalamnya. Dengan adanya fitur ini, kamu ngga perlu lagi tuh input nomor rekening berulang untuk transaksi berikutnya! Selain daftar pembayaran, BRI mobile banking juga menyediakan fitur daftar transfer. Dengan menggunakan fitur ini, kamu tidak perlu mengisi nomor rekening tujuan baik BRI maupun non-BRI untuk kegiatan transfer berikutnya. Hal ini karena nomor rekening tujuan transfer tersebut telah tersimpan di dalam aplikasi BRI mobile banking. Mudah bukan?
Baca juga: Pahami Kegunaan Swift Code BRI dan Nomornya
Hal menarik lain yang tentunya akan menunjang kemudahan kamu dalam bertransaksi adalah, BRI mobile banking memiliki fitur ATM Locator dalam aplikasinya. Fitur yang memanfaatkan teknologi GPS ini secara akurat akan membantumu dalam mengetahui posisi ATM terdekat. Demikianlah berbagai kemudahan bertransaksi yang akan kamu dapatkan saat menggunakan BRI mobile banking. Dengan adanya aplikasi ini, bisa dikatakan kamu seperti menggenggam βbankβ kamu sendiri karena semudah itu memang melakukan transaksi hanya dalam genggaman.
Bagikan