Flip Globe | 30 Mei 2024
Oleh : Aditya R
Kesempatan belajar di luar negeri kian terbuka lebar dengan semakin banyaknya tawaran beasiswa luar negeri fully funded yang diberikan. Ada yang berasal dari pemerintah Indonesia, ada juga yang sumbernya dari negara tujuan.
Nah, kalau kamu tertarik buat menempuh studi di luar negeri, baik di tingkat sarjana (S1), magister (S2), maupun doktoral (S3), beberapa beasiswa ini bisa kamu manfaatkan.
Baca Juga: Fully Funded, Ini Dia Beasiswa S2 Jerman untuk Mahasiswa Internasional
Sumber: UMSU
LPDP atau Lembaga Pendanaan Dana Pendidikan merupakan salah satu beasiswa paling populer di Indonesia. Sejak pertama kali dibuka pada 2013 silam, puluhan ribu anak muda telah berhasil mewujudkan mimpinya kuliah di luar negeri tanpa harus pusing soal biaya.
Secara umum, beasiswa ini dikhususkan bagi putra-putri terbaik bangsa untuk melanjutkan studi S2 dan S3, baik di dalam maupun luar negeri.
Kalau kamu berminat, setiap tahun beasiswa dari Pemerintah Indonesia yang disalurkan melalui Kementerian Keuangan ini membuka dua tahap pendaftaran yang bisa diikuti. Tahap pertama dilakukan pada Januari-Juni, dan tahap kedua pada Juni-November.
Sumber: Penadigital
Beasiswa luar negeri fully funded berikutnya masih dari Pemerintah Indonesia, yaitu Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI). Tidak seperti LPDP yang hanya bisa diikuti oleh para sarjana yang ingin lanjut S2 atau S3, BPI menawarkan untuk kuliah gratis dari jenjang S1 hingga S3.
Di samping itu, kamu juga bebas memilih perguruan tinggi di negara mana pun untuk melanjutkan studi dengan beasiswa ini. Salah satu syaratnya, kamu sudah diterima oleh perguruan tinggi tujuan yang dibuktikan dengan Letter of Acceptance (LoA).
Sumber: Beasiswa Global
Selain dari Pemerintah Indonesia, beberapa negara lain juga memberi kesempatan untuk kuliah di negaranya secara gratis. Salah satunya adalah Korea Selatan dengan program GKS.
Beasiswa ini berada di bawah naungan National Institute for International Education (NIIED), sebuah lembaga eksekutif yang berada di bawah Kementerian Pendidikan Korea Selatan.
Tak hanya memberikan beasiswa S1 luar negeri fully funded, GKS juga mencakup pendidikan di jenjang S2 hingga S3. Oleh sebab itu, jika berminat, kamu bisa mengakses infonya lebih lanjut melalui tautan ini, kemudian mendaftarkan diri.
Berikutnya ada beasiswa luar negeri fully funded dari Pemerintah Australia yang mencakup beberapa program, seperti kursus singkat, split-site masters, master, serta PhD (Doctor of Philosophy).
For your information, beasiswa ini terbentuk dari hasil kerja sama antara Pemerintah Indonesia dengan Australia. Oleh karena itu, para mahasiswa Indonesia yang berhasil meraih beasiswa ini kelak akan mendapat bantuan biaya pendidikan, hidup, serta transporasi secara penuh.
Sumber: Beasiswa Global
Singapore International Graduate Award menjadi beasiswa luar negeri fully funded berikutnya yang tidak boleh dilewatkan. Melalui beasiswa ini, kamu bisa menempuh pendidikan S3 di berbagai kampus bergengsi yang ada di Singapura tanpa biaya.
Ada beberapa bidang yang menjadi prioritas beasiswa ini, yaitu ilmu fisika, komputer, biomedis, serta teknik dan teknologi. Jika lolos seleksi, kamu akan mendapat dukungan biaya selama empat tahun penuh untuk menyelesaikan program PhD.
Biaya tersebut mencakup biaya studi, kedatangan, transportasi, hingga biaya hidup dan berbagai kebutuhan lainnya. Khusus untuk biaya hidup selama di Singapura, kamu bisa menerima hingga $2.700 SGD, atau setara dengan Rp31,5 juta per bulan. Menarik, bukan, beasiswa luar negeri fully funded ini?
Sumber: Scholars Official
Untuk yang tertarik menempuh studi di Amerika Serikat, Fulbright Scholarship bisa menjadi beasiswa yang cocok untuk dipilih. Beasiswa S2 luar negeri fully funded ini terbuka untuk masyarakat Indonesia dengan beragam latar belakang bidang studi.
Selain itu, Fulbright Scholarship juga bisa dimanfaatkan oleh mahasiswa jenjang S3 yang ingin mendapatkan beasiswa. Syarat dan ketentuannya pun tidak jauh bereda, mengingat keduanya sama-sama harus dilakukan di kampus-kampus Amerika Serikat.
Buat kamu yang berminat mendaftar beasiswa luar negeri fully funded ini, ada beberapa persyaratan umum yang perlu dipenuhi. Hal tersebut meliputi Warga Negara Indonesia (WNI), punya kualitas kepemimpinan yang baik, mahir berbahasa Inggris, memiliki catatan akademik baik, serta berkomitmen untuk kembali ke Indonesia setelah lulus.
Baca Juga: Catat! Ini Daftar Kampus dan Info Beasiswa Kuliah di Prancis yang Bisa Dicoba
Sumber: Klik Pendidikan
Terakhir, ada beasiswa luar negeri fully funded dari Cina, yaitu Chinese Government Scholarship. Beasiswa ini menawarkan kuliah gratis kepada masyarakat internasional untuk menempuh pendidikan di kampus-kampus bergengsi di Cina, baik di tingkat sarjana hingga doktoral.
Secara umum, Chinese Government Scholarship mencakup tiga kategori khusus. Mulai dari tipe A, khusus untuk pelamar yang penah terlibat program bilateral dengan Pemerintah Cina. Tipe B, untuk pendaftar melalui universitas, dan tipe C untuk pelamar berdasar rekomendasi.
Jika lolos seleksi dan resmi menjadi penerima beasiswa luar negeri fully funded ini, kamu akan mendapat beberapa benefit. Misalnya, biaya untuk kuliah, subsidi akomodasi, tunjangan biaya hidup setiap bulan, asuransi kesehatan, dan sebagainya.
Itulah beberapa info seputar beasiswa luar negeri fully funded yang menawarkan kesempatan kuliah gratis lengkap dengan bantuan akomodasi biaya hidup.
Nah, jika kuliah di luar negeri bisa dilakukan sacara gratis melalui beasiswa, transfer dana ke luar negeri juga bisa dilakukan secara lebih hemat melalui aplikasi Flip.
Caranya cukup mudah, kamu hanya perlu masuk ke fitur Flip Globe dan mengikuti instruksi yang diberikan.
Jika belum punya aplikasinya, tidak perlu khawatir, Flip bisa diunduh secara gratis melalui Play Stote atau App Store. Tunggu apa lagi? Ayo unduh sekarang juga!
Bagikan