mural
homeforward
Begini Fungsi BPJS Ketenagakerjaan dan Manfaatnya bagi Pegawai

Begini Fungsi BPJS Ketenagakerjaan dan Manfaatnya bagi Pegawai

Asuransi BPJS Ketenagakerjaan merupakan salah satu perlindungan dalam bentuk program jaminan sosial yang disediakan oleh pemerintah untuk semua tenaga kerja WNI (Warga Negara Indonesia). Dengan adanya asuransi ini, para pekerja diharapkan bisa merasa aman atas risiko finansial (baik karena kecelakaan atau hal lain) yang mengancam jiwa selama mereka bekerja.

Premi yang harus dibayarkan untuk BPJS Ketenagakerjaan juga terbilang murah dan biasanya sebagian dibayarkan oleh perusahaan tempat peserta tersebut bekerja. Untuk mengetahui apa itu BPJS Ketenagakerjaan, fungsi dan manfaatnya, simak penjelasannya berikut ini!

Pengertian BPJS Ketenagakerjaan

Seperti yang sudah disebutkan di awal artikel, BPJS Ketenagakerjaan merupakan asuransi dalam bentuk perlindungan sosial ekonomi bagi para pekerja. Dengan beberapa cakupan perlindungan, BPJS Ketenagakerjaan tidak hanya bermanfaat bagi anggota itu saja, melainkan untuk para keluarganya.

Bagi kamu yang ingin menjadi peserta asuransi BPJS Ketenagakerjaan, kamu harus mendaftarkan diri dan membayar premi lewat potongan gaji secara rutin. Dengan menjadi anggota BPJS Ketenagakerjaan, kamu bisa memperoleh beragam perlindungan sosial ekonomi dalam jangka panjang.

Fungsi BPJS Ketenagakerjaan

BPJS Ketenagakerjaan memiliki sejumlah fungsi antara lain:

Sebagai Jaminan Kecelakaan Kerja

JKK atau Jaminan Kecelakaan Kerja berlaku bagi pekerja yang mengalami kecelakaan dalam perjalanan menuju ke tempat kerja atau saat kembali dari tempat kerja, selama sedang melakukan tugas di tempat kerja hingga saat melakukan perjalanan dinas.

JKK akan didapatkan anggota dalam bentuk pengobatan kecelakaan hingga penyembuhan. Selama sakit, anggota juga akan memperoleh santunan upah karena tidak bisa bekerja. Jaminan yang didapatkan adalah sebanyak 48 kali dari upah. Tidak hanya itu, ada juga jaminan beasiswa untuk dua orang anak jika orang tuanya (dalam hal ini merupakan anggota BPJS Ketenagakerjaan) mengalami cacat total atau meninggal dunia.

 

          Baca Juga : Ini Dia Aturan BPJS Terbaru untuk Tahun 2023

Sebagai Jaminan Hari Tua

Jaminan Hari Tua atau JHT diberikan dalam bentuk uang tunai yang dapat diambil saat pekerja sudah memasuki masa pensiun (berusia 56 tahun) atau terjadi kematian maupun cacat permanen yang membuatnya tidak bisa bekerja lagi. Besaran iuran yang harus dibayar adalah 5,7% dari penghasilan dengan pembayaran 2% dari pekerja dan sisanya dari perusahaan.

Untuk Santunan Kematian

Jika pekerja mengalami kematian karena faktor yang bukan kecelakaan, mereka berhak atas JKM atau Jaminan Kematian. JKM diberikan kepada ahli waris dalam bentuk santunan senilai Rp12 juta yang diberikan secara berkala dalam tempo 24 bulan. Selain itu, peserta juga akan memperoleh santunan biaya makam sebesar Rp10 juta dan beasiswa untuk 2 anak atau ahli waris pekerja yang bersangkutan.

Manfaat BPJS Ketenagakerjaan

Selain beberapa fungsi di atas, BPJS Ketenagakerjaan juga akan memberi berbagai manfaat bagi para anggotanya. Apa saja manfaat BPJS Ketenagakerjaan bagi karyawan?

Mempermudah Pengajuan KPR

Bagi para pekerja yang belum memiliki hunian sendiri, BPJS Ketenagakerjaan memberikan fasilitas berupa Pinjaman Kepemilikan Tempat Tinggal, salah satunya adalah lewat program KPR. Pinjaman KPR dapat diambil untuk membeli rumah baik rumah tapak ataupun rumah susun dengan plafon maksimal Rp500 juta dan tenor terpanjang 30 tahun.

Perlu diketahui bahwa untuk mengajukan KPR lewat program Pinjaman Kepemilikan Tempat Tinggal dari BPJS Ketenagakerjaan, ada sejumlah persyaratan lain yang perlu kamu penuhi. Kamu bisa mengeceknya secara lengkap dengan mengunjungi situs resmi BPJS Ketenagakerjaan.

Mendaftar Program Pinjaman Biaya Renovasi Rumah

Selain membantu memberikan pembiayaan dalam bentuk KPR pembelian unit rumah, anggota BPJS Ketenagakerjaan juga bisa mendapatkan Pinjaman Renovasi Perumahan atau PRP. Sesuai dengan namanya pinjaman ini diberikan untuk keperluan renovasi rumah.

Adapun besaran plafon kredit maksimal yang diberikan lewat program ini adalah Rp200 juta dengan tenor pinjaman paling lama 15 tahun. Ini merupakan opsi yang cukup menarik bagi anggota BPJS Ketenagakerjaan yang sudah memiliki rumah.

 

          Baca Juga : Jangan Lewatkan 7 Manfaat BPJS Kesehatan untuk Keluarga

Berkesempatan Mengikuti Program Beasiswa Sekolah Anak

Anggota BPJS Ketenagakerjaan juga bisa memperoleh manfaat berupa beasiswa yang akan diberikan kepada 2 orang anak dengan nilai maksimal Rp174 juta. Beasiswa ini berlaku mulai jenjang pendidikan TK sampai dengan S1 (Strata 1) dengan rincian sebagai berikut:

  1. TK sampai dengan SD/sederajat mendapatkan beasiswa Rp1,5 juta per tahun dengan masa pendidikan maksimal 8 tahun
  2. SMP/sederajat mendapat beasiswa Rp2 juta per tahun, maksimal 3 tahun
  3. SMA/sederajat mendapat beasiswa Rp3 juta per tahun, maksimal 3 tahun
  4. S1/pelatihan mendapat beasiswa Rp12 juta per tahun, maksimal 5 tahun.

Pengajuan beasiswa bisa dilakukan setiap tahun lewat jalur JKK (jika anggota BPJS Ketenagakerjaan yang bersangkutan meninggal karena kecelakaan kerja) dan JKM (jika anggota meninggal karena kecelakaan yang bukan faktor pekerjaan).

Itu dia berbagai informasi mengenai BPJS Ketenagakerjaan sekaligus fungsi dan manfaatnya bagi para anggota. Lakukan pembayaran BPJS Kesehatan dengan cara yang lebih mudah dan praktis lewat Flip sekarang juga!


 

Bagikan

Lainnya

6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!

Kategori

Mulai transaksi bareng Flip

#LebihDariItu

4.8

App Store

starstarstarstarstar
App Store
rating
flip logo

Tentang Flip

BlogPromoBerita & MediaCek Kode SwiftKonversi Mata UangKomunitasBantuanKebijakan PrivasiSyarat & KetentuanLaporkan Kerentanan

Hubungi Flip

Layanan Pengaduan Konsumen Flip

+62 21 - 30002424

Email

[email protected]

Alamat Kantor Terdaftar

Komplek Timah Blok BB No. 71, Tugu, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, 16451

Alamat Surat-Menyurat

Arkadia Green Office Park, Tower F Lantai 3, Jl. T.B. Simatupang Kav. 88, Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, 12520.

Bisnis & Kerja Sama

[email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

Whatsapp 0853 1111 1010

iso-27001
Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia.
© 2024 PT Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi