mural
homeforward
Simpel! Begini Cara Bayar Tagihan PDAM Tirta Raharja

Simpel! Begini Cara Bayar Tagihan PDAM Tirta Raharja

Kini, membayar tagihan jadi makin praktis dengan bantuan smartphone, termasuk tagihan air PDAM Tirta Raharja. Kamu bisa memilih cara pembayaran yang paling sesuai dengan kebutuhanmu, mulai dari QRIS, ATM, hingga mobile banking.Namun sebelum itu, yuk kenalan dulu dengan PDAM yang satu ini.

Sekilas PDAM Tirta Raharja

Perumda Air Minum Tirta Raharja merupakan perusahaan umum daerah yang melayani penyediaan air minum bagi pelanggan di Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, dan Kota Cimahi. 

PDAM ini didirikan berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Bandung No. XVII Tahun 1977. Berawal dari zaman penjajahan Belanda pada tahun 1926 dengan nama Water Leiding Beedrijf, kini PDAM Tirta Raharja telah melayani ratusan ribu pelanggan dan meraih beberapa penghargaan pada tahun 2022.

Cara Bayar Tagihan PDAM Tirta Raharja

Tidak perlu repot datang ke loket pembayaran di kantor PDAM Tirta Raharja, karena kamu bisa membayar tagihan air dengan cara yang lebih mudah. Berikut beberapa di antaranya.

 

          Baca Juga : Hemat Tagihanmu dengan Memahami 1 Kubik Air PDAM Berapa Liter

Melalui Tira Pay

  1. Kunjungi website resmi Tirta Raharja.
  2. Klik link "PEMBAYARAN QRIS" di homepage untuk masuk ke halaman Tira Pay.
  3. Masukkan ID Pelanggan dengan benar, kemudian klik Enter.
  4. Detail tagihan seperti nama pelanggan dan nominal yang harus dibayar akan ditampilkan. Ketuk tombol "Bayar Tagihan".
  5. QR code akan muncul dan dapat diunduh atau dipindai untuk melanjutkan pembayaran dengan tenggat waktu 10 menit.
  6. Lakukan pembayaran sebelum batas waktu habis. Pembayaran dapat dilakukan melalui mobile bankingdompet digital, dan marketplace yang bekerja sama dengan Tirta Raharja.
  7. Jika menggunakan Gopay, buka aplikasi Gojek dan pilih menu "Bayar".
  8. Scan QR code dari Tira Pay di aplikasi Gojek.
  9. Detail pembayaran akan ditampilkan untuk dicek ulang. Jika informasinya sudah benar, klik tombol "Konfirmasi dan Bayar".
  10. Setelah pembayaran sukses, kembali ke halaman Tira Pay untuk mendapatkan struk.
  11. Klik tombol "Kirim Struk" dan pilih "Via WhatsApp".
  12. Input nomor WhatsApp milikmu, lalu klik "Kirim".
  13. Struk atau bukti transaksi akan dikirim ke nomor WhatsApp-mu dan dapat di-download dalam format PDF.

Melalui Tokopedia

  1. Buka aplikasi Tokopedia atau kunjungi situs web-nya.
  2. Pastikan kamu sudah login ke akunmu.
  3. Di homepage aplikasi, klik menu “Top Up & Tagihan”.
  4. Pilih menu “Air PDAM” dengan ikon keran.
  5. Pada kolom Wilayah, pilih area tempat tinggalmu yang menjadi bagian dari cakupan wilayah layanan PDAM Tirta Raharja. Misalnya Kabupaten Bandung atau Kabupaten Bandung Barat.
  6. Pada kolom Nomor Pelanggan, masukkan nomor PDAM-mu. Setelah itu, klik tombol Bayar.
  7. Layar akan menampilkan detail tagihan. Kemudian, klik “Lanjut”.
  8. Ketuk metode pembayaran yang ingin kamu pilih.
  9. Sistem akan memproses transaksi. Setelah itu, akan muncul notifikasi bahwa pembayaran telah berhasil dilakukan.

Melalui Bank Mandiri

Bagi nasabah bank Mandiri, ada beragam cara pembayaran PDAM Tirta Raharja bisa kamu pilih. Mulai dari ATM, mobile banking, MCM/MIB, hingga datang langsung ke kantor cabang. Berikut panduannya.

- ATM Mandiri

  1. Datangi mesin ATM Mandiri terdekat, lalu isikan kartu pada lubang yang disediakan.
  2. Setelah memasukkan PIN dengan benar, pilih "Bayar/Beli" pada layar utama.
  3. Kemudian pilih opsi "PAM" dari daftar yang tersedia.
  4. Masukkan kode perusahaan/institusi yang sesuai, yaitu "30000" (PAM PREMIUM).
  5. Masukkan kode PAM, yaitu "0094". Kemudian, masukkan nomor pelanggan. Misalnya 1012011xxxxxx.
  6. Tekan 1, lalu tekan OK untuk mengonfirmasi pembayaran.
  7. Pembayaran berhasil dilakukan dan akan muncul bukti transaksi dalam bentuk struk.

- Livin' by Mandiri

  1. Buka aplikasi Livin' by Mandiri atau kunjungi situs web-nya via smartphone atau PC.
  2. Lakukan login dengan mengetikkan User ID dan PIN dengan benar.
  3. Klik menu Bayar. Lalu, pilih “Buat Pembayaran Baru”.
  4. Klik menu PAM, lalu pilih PAM PREMIUM.
  5. Pilih rekening sumber.
  6. Masukkan kode PAM, yaitu 0094. Kemudian, ketikkan nomor pelanggan.
  7. Tekan tombol Lanjut dan Konfirmasi rincian pembayaran.
  8. Ketikkan MPIN banking, lalu pilih OK untuk menyelesaikan pembayaran.

- MCM/MIB

  1. Buka aplikasi Mandiri Cash Management (MCM)/Mandiri Internet Bisnis (MIB).
  2. Lakukan login dengan menginput company iduser id, dan password.
  3. Klik menu Pembayaran. Kemudian, pilih “Pembayaran Tagihan”.
  4. Pilih rekening debet.
  5. Pilih kategori institusi yang sesuai (30000/PAM PREMIUM).
  6. Masukkan kode PAM, yaitu 0094. Selanjutnya, ketikkan nomor pelanggan.
  7. Tekan tombol Lanjut. Lalu, konfirmasi pembayaran.
  8. Input PIN dinamis token untuk menyetujui transaksi.
  9. Selesai.

- Cabang Bank Mandiri

  1. Datangi Cabang Bank Mandiri terdekat.
  2. Isikan slip setoran atau pindah buku dengan detail sebagai berikut:
  3. Isi Nama, Tanggal, dan Alamat Pembayar.
  4. Bagian penerima diisi dengan kode 30000.
  5. Bagian rekening diisi dengan 0094 (kode PAM) + nomor pelanggan.
  6. Jumlah setoran diisi dengan nominal yang harus dibayarkan.
  7. Isi Tujuan Transaksi. Contoh: Pembayaran XXXX.
  8. Serahkan slip setoran tersebut ke teller.
  9. Teller akan memproses pembayaran dan menyerahkan bukti pembayaran setelah transaksi selesai.

 

           Baca Juga : Pahami Cara Membaca dan Menghitung Meteran Air PDAM Di Sini!

 

Selain cara-cara di atas, ada juga beberapa opsi lain yang dapat kamu lakukan untuk membayar tagihan PDAM Tirta Raharja. Kamu bisa membayar melalui kantor pos, minimarket, hingga beberapa marketplace online.

Dan buat kamu yang tinggal di Kabupaten Bandung Barat, pembayaran PDAM juga bisa kamu lakukan melalui Flip lho. Selain membayar tagihan air, kamu juga bisa menikmati segudang fitur lainnya, termasuk beli pulsa, bayar BPJS, dan transfer beda bank bebas biaya admin. Jangan tunda lagi, yuk jadi pengguna Flip sekarang!

Bagikan

Lainnya

6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!

Kategori

Mulai transaksi bareng Flip

#LebihDariItu

4.8

App Store

starstarstarstarstar
App Store
rating
flip logo

Tentang Flip

BlogPromoBerita & MediaCek Kode SwiftKonversi Mata UangKomunitasBantuanKebijakan PrivasiSyarat & KetentuanLaporkan Kerentanan

Hubungi Flip

Layanan Pengaduan Konsumen Flip

+62 21 - 30002424

Email

[email protected]

Alamat

Jl. Pesona Khayangan Blok CK No. 50, Mekar Jaya, Kec. Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat 16411

Bisnis & Kerja Sama

[email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

Whatsapp 0853 1111 1010

iso-27001
Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia.
© 2024 PT Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi