Learning | 6 Juni 2023
Oleh : Ruth Tambunan
Dalam memilih investasi yang aman dan menguntungkan seperti deposito, salah satu pertimbangan utama yang tidak boleh dilewatkan adalah besar bunga deposito. Bunga deposito merupakan faktor krusial yang memengaruhi keuntungan yang dapat kamu peroleh dari simpanan tersebut. Namun, sebelum kita melangkah lebih jauh, mari kita pahami terlebih dahulu definisi dan cara menghitungnya.
Baca juga: Pahami Aturan Pajak Deposito dan Cara Menghitungnya
Bunga deposito adalah imbal hasil atau keuntungan yang diberikan oleh bank kepada nasabah atas simpanan mereka. Saat kamu memilih untuk menempatkan dana dalam bentuk deposito, kamu etuju untuk mengunci jumlah tertentu selama jangka waktu tertentu. Selama periode tersebut, bank akan memberikan bunga kepada Anda sebagai imbalan penyimpanan dana.
Bunga deposito dihitung berdasarkan persentase tertentu dari jumlah pokok yang kamu setorkan dan sangat bergantung pada kebijakan bank serta kondisi pasar pada suatu waktu. Makin tinggi suku bunga yang ditawarkan, keuntungan yang kamu dapatkan juga makin besar dalam waktu yang lebih singkat.
Saat kamu berencana membuka rekening deposito, kamu perlu mengetahui cara menghitung bunga deposito secara akurat. Dengan begitu, kamu bisa memperkirakan keuntungan yang bisa kamu peroleh dari investasi tersebut. Pilihlah salah satu dari kedua cara di bawah ini sesuai kebutuhan:
Pertama, kamu bisa menghitung bunga deposito secara manual dengan menggunakan rumus dasar simulasi bunga deposito dari bank. Berikut adalah formulanya:
Bunga = (Jumlah Deposito) * (Suku Bunga Deposito) * (Jangka Waktu Deposito / 365)
"Jumlah Deposito" merujuk pada jumlah uang yang ada di rekening deposito kamu, "Suku Bunga Deposito" adalah persentase suku bunga yang ditawarkan oleh bank, dan "Jangka Waktu Deposito" adalah durasi penyimpanan dana. Perlu dicatat bahwa beberapa bank dapat menggunakan perhitungan berbeda, seperti menghitung bunga berdasarkan jangka waktu 360 hari.
Misalnya, kalau kamu menyetorkan uang Rp10.000.000,00 ke rekening deposito dengan suku bunga 5% selama 180 hari, ini dia perkiraan besaran bunga deposito kamu:
Bunga = (Rp10.000.000) x (5%) x (180 / 365) = Rp246.575,34
Selain menggunakan cara manual, kamu juga bisa menggunakan kalkulator bunga deposito yang tersedia secara online. Beberapa situs web menyediakan widget kalkulator yang bisa membantumu menghitung jumlah bunga secara otomatis, cepat, dan akurat. Ini dia beberapa di antaranya yang populer:
Dengan metode ini, kamu cukup meng-input jumlah deposito, besaran suku bunga, dan jangka waktunya untuk mendapatkan estimasi.
Image by Freepik
Saat mencari deposito dengan bunga yang menguntungkan, mungkin kamu ingin tahu berapa bunga deposito tertinggi yang ada. Suku bunga deposito satu bank bisa berbeda dengan yang lainnya karena dipengaruhi oleh berbagai faktor, termasuk kebijakan mereka dan kondisi pasar.
Beberapa bank yang menawarkan bunga depostio tertinggi adalah Panin Bank dengan suku bunga 2,25 sampai 2,75% bergantung dari besaran deposito dan OCBC NISP dengan 2,25%. Bank CIMB Niaga juga menawarkan bunga 2,25%, sedangkan BNI menawarkan suku bunga 2,5% untuk tenor 6, 12, dan 24 bulan.
Baca juga: Deposito Berjangka: Pengertian, Manfaat, dan Cara Menghitungnya
Sebelum berinvestasi dengan deposito, pastikan kamu mengetahui besaran bunga deposito dan cara menghitung simulasinya agar strategi keuanganmu lebih mantap. Dengan begini, kamu bisa berhemat dan menikmati stabilitas keuangan yang lebih baik. Nah, kalau kamu sedang mencari peluang investasi dengan potensi keuntungan lebih tinggi, cobalah aplikasi Flip!
Flip memberi setiap calon investor kesempatan untuk mendanai UMKM di Indonesia supaya dapat berkembang dan bersaing. Saat kamu menginvestasikan uang pada program Amartha x Flip, kamu bisa mendapatkan return rate sebesar 11,5% per tahun. Tentunya, ini lebih tinggi daripada bunga deposito pada umumnya yang berkisar antara 2,5% per tahun.
Mau mulai? Kunjungi website Flip dan ikuti langkah-langkah pendaftarannya untuk mengembangkan portofolio investasimu dari sekarang!
Bagikan