mural
homeforward
Intip Biaya Hidup di Belanda Terbaru untuk Mahasiswa dan Keluarga

Intip Biaya Hidup di Belanda Terbaru untuk Mahasiswa dan Keluarga

Sebelum memutuskan melanjutkan studi di Belanda, penting bagi calon mahasiswa untuk mempersiapkan segala aspek. Salah satunya, melakukan riset tentang biaya hidup di Belanda. Terkadang kesibukan mempersiapkan banyak hal membuat calon mahasiswa asing lupa mencari tahu tentang biaya hidup di negara tujuan. Padahal, biaya hidup jadi salah satu faktor penentu keberhasilan studi di luar negeri.

Dengan mengetahui biaya hidup tinggal di luar negeri, calon mahasiswa bisa membuat budgeting bulanan dan mengambil keputusan perlu tidaknya melakukan kerja part time. Terlebih jika berencana membawa keluarga pindah ke Belanda. Lantas, berapa biaya hidup yang perlu dipersiapkan jika ingin kuliah dan tinggal di Belanda bersama keluarga?

Artikel ini akan membahas estimasi biaya hidup bulanan bagi mahasiswa asing yang berencana menempuh pendidikan di Negeri Kincir Angin.

Baca Juga: Mau Kuliah Ke Swiss? Ini Bocoran Biaya Hidup Di Swiss

Daya Tarik Belanda

belanda

Sumber : Envato

Belanda merupakan salah satu destinasi kuliah populer bagi mahasiswa internasional. Selain karena reputasi pendidikannya yang dikenal bagus, berikut beberapa daya tarik Belanda bagi mahasiswa asing:

Kegiatan Belajar Menggunakan Bahasa Inggris

Jika ingin kuliah di Belanda, kamu tidak perlu belajar bahasa Belanda karena sebagian besar universitas di Negeri Kincir Angin ini menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa sehari-hari.

Bisa Kuliah Sambil Kerja

Mahasiswa di Belanda diperbolehkan bekerja part time 16 jam per minggu. Jika masa studi selesai dan sedang liburan, mahasiswa boleh bekerja selama 40 jam per minggu. Bagi calon mahasiswa asing yang tertarik untuk kuliah sambil kerja, jangan lupa mengurus work permit dan asuransinya, ya.

Biaya Hidup Terjangkau

Biaya hidup dan kuliah di Negeri Kincir Angin ini terbilang lebih murah jika dibandingkan dengan negara Eropa lainnya. Selain itu, ada peluang beasiswa yang bisa dimanfaatkan mahasiswa asing untuk menutup biaya kuliah selama di Belanda.

Harga Makanan di Belanda

Harga makanan di Belanda dapat bervariasi, tergantung tempat dan jenis makanan yang kamu pilih. Bagi mahasiswa asing, bisa memilih untuk makan di kantin kampus yang harganya terjangkau. Namun jika ingin makan di kafe luar kampus, kamu perlu membayar €5-€10 untuk kopi atau teh dan €10-€15 untuk sandwich atau kue.

Jika ingin mencicipi makanan dari restoran kelas menengah, kamu perlu mengeluarkan €10-€20 per hidangan. Tapi, kalau ingin memasak sendiri, kamu perlu menyediakan bujet €30-€50 per minggu untuk belanja buah, sayur, daging, dan bahan makanan sederhana lainnya di pasar atau toko makanan.

Harga Sewa Tempat Tinggal di Belanda

Berbicara tentang bujet tertinggi dalam biaya hidup di Belanda, sewa tempat tinggal adalah jawabannya. Terlebih jika kamu tinggal di kota besar seperti Amsterdam atau Den Haag.

Harga sewa apartemen satu kamar di pusat kota kurang lebih sekitar €1.200-€2.000 per bulan. Sedangkan harga sewa apartemen satu kamar di pinggir kota kurang lebih sekitar €800-€1.500 per bulan.

Jika ingin menghemat bujet tempat tinggal, kamu bisa sewa kamar di rumah tangga dengan harga €400-€800 per bulan.

Biaya Transportasi dan Komunikasi di Belanda

Belanda memiliki sistem transportasi publik yang nyaman dan bikin kamu hemat bujet. Jika tempat tinggalmu dekat dengan kampus, kamu bisa menggunakan sepeda. Sedangkan untuk menggunakan transportasi umum seperti kereta, bus, trem dan metro, kamu bisa menggunakan kartu transportasi langganan. Biaya yang kamu keluarkan untuk kartu ini kurang lebih €90 per bulan.

Untuk biaya komunikasi (telepon dan internet), kamu perlu mengeluarkan bujet sebesar €30-€50 per bulan, tergantung paket komunikasi yang dipilih.

Biaya Lain-Lain di Belanda

belanda

Sumber : Envato

Selain biaya makanan, sewa tempat tinggal, transportasi, dan komunikasi, ada biaya lain-lain yang perlu kamu perhitungkan saat tinggal di Belanda. Berikut perkiraan biaya lain-lain yang perlu dikeluarkan:

Utilitas (listrik, air, pemanas)

Jika menyewa apartemen yang tidak all in one, kamu perlu mempersiapkan bujet tambahan sekitar €150-€250 per bulan untuk listrik, air, dan pemanas. Bujet ini tergantung ukuran apartemen dan penggunaan energi.

Asuransi kesehatan

Bujet asuransi kesehatan sekitar €100-€150 per orang per bulan, tergantung pada jenis asuransi yang kamu pilih dan cakupannya.

Biaya hiburan dan kebutuhan pribadi

Selama tinggal di Belanda, tentu kamu juga butuh refreshing atau hiburan. Untuk itu, jangan lupa siapkan bujet sekitar €100-€200 per bulan. Namun, perlu diingat bahwa besarnya pengeluaran untuk hiburan dan kebutuhan pribadi ini juga tergantung gaya hidup serta jenis hiburan yang kamu pilih.
 

Penting untuk diingat bahwa rincian biaya hidup di atas hanya estimasi. Besarnya pengeluaran yang sesungguhnya bisa saja berbeda, tergantung gaya hidup, kebiasaan belanja, dan preferensi pribadi. Oleh karena itu, sebaiknya buat anggaran yang realistis dan jangan lupa pertimbangkan pengeluaran tambahan yang mungkin timbul.

Baca Juga: Edabu BPJS Kesehatan: Pengertian, Fungsi, Dan Cara Daftarnya

Meski hanya estimasi, mengetahui perkiraan biaya hidup di Belanda ini bisa membantu kamu mempersiapkan keuangan dengan lebih bijak dan matang. Namun, jika tiba-tiba membutuhkan dana di luar bujet, kamu tidak perlu khawatir! Gunakan Flip Globe untuk transaksi kirim uang dari Indonesia ke Belanda. Dengan proses transaksi yang mudah dan aman, dana darurat yang kamu butuhkan bisa segera sampai di tangan. Selain itu, biaya transaksi ditampilkan secara transparan. 

Jadi, kamu tidak perlu khawatir akan adanya potongan biaya teleks, biaya korespondensi bank, biaya provinsi, dan biaya tersembunyi lainnya saat menerima kiriman tambahan biaya hidup di Belanda. Yuk, unduh Flip sekarang!

new banner flip globe
 

Bagikan

Lainnya

6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!

Kategori

Mulai transaksi bareng Flip

#LebihDariItu

4.8

App Store

starstarstarstarstar
App Store
rating
flip logo

Tentang Flip

BlogPromoBerita & MediaCek Kode SwiftKonversi Mata UangKomunitasBantuanKebijakan PrivasiSyarat & KetentuanLaporkan Kerentanan

Hubungi Flip

Layanan Pengaduan Konsumen Flip

+62 21 - 30002424

Email

[email protected]

Alamat Kantor Terdaftar

Komplek Timah Blok BB No. 71, Tugu, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, 16451

Alamat Surat-Menyurat

Arkadia Green Office Park, Tower F Lantai 3, Jl. T.B. Simatupang Kav. 88, Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, 12520.

Bisnis & Kerja Sama

[email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

Whatsapp 0853 1111 1010

iso-27001
Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia.
© 2024 PT Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi