mural
homeforward
2 Aplikasi Cek Tagihan Listrik yang Wajib Kamu Punya di Ponsel

2 Aplikasi Cek Tagihan Listrik yang Wajib Kamu Punya di Ponsel

Listrik menjadi salah satu kebutuhan utama yang sangat penting dalam kehidupan. Dengan adanya listrik, kamu bisa melakukan berbagai aktivitas dengan lebih mudah, mulai dari melakukan pekerjaan rumah tangga, menyelesaikan tugas dan pekerjaan, hingga menikmati layanan hiburan. 

Meski demikian, penggunaan listrik tetap harus menjadi perhatian. Sebab, pemakaian listrik yang berlebihan dapat membuat tagihan atau kebutuhan listrik jadi membengkak. Supaya lebih mudah untuk mengetahui besar tagihan listrik setiap bulan, kamu dapat memakai aplikasi cek tagihan listrik.

Baca Juga: Mudah, Begini Cara Mengajukan Subsidi Listrik Online 

Aplikasi Cek Tagihan Listrik dan Caranya

cara cek tagihan listrik lewat aplikasi

Sumber: Freepik

Sebenarnya, aplikasi cek tagihan listrik tidak hanya dapat memudahkan kamu mengetahui berapa tagihan listrik yang harus kamu bayarkan setiap bulannya. Aplikasi tersebut juga bisa kamu manfaatkan untuk melakukan pembayaran listrik serta pembelian token atau pulsa listrik.

Saat ini, pemerintah memberlakukan penggunaan listrik dengan sistem pulsa atau token. Harapannya, sistem token ini akan membuat masyarakat bisa mengontrol pemakaian listrik sehingga tidak terjadi pemborosan. Pemakaian listrik dengan token hampir sama dengan isi pulsa ponsel. 

Kamu harus mengisi pulsa atau token untuk bisa memakai listrik. Artinya, tidak ada lagi akumulasi pemakaian listrik atau tagihan bulanan. Berikut ini aplikasi cek tagihan listrik yang harus kamu punya di ponselmu:

PLN Mobile

Pertama, mengecek tagihan bulanan listrik melalui aplikasi PLN Mobile. Aplikasi ini sudah tersedia dan bisa kamu unduh secara gratis baik di Play Store maupun App Store. Setelah mengunduh dan memasang aplikasi, langkah yang harus kamu lakukan selanjutnya adalah registrasi atau membuat akun baru. 

Saat melakukan pendaftaran akun, pastikan kamu sudah mencatat Nomor Meter atau IDPEL. Selain itu, isikan juga semua data, mulai dari nama pelanggan, lokasi, nomor ponsel dan email yang aktif dengan benar. Selanjutnya, buat kata sandi. 

Jika proses registrasi sudah berhasil, kamu bisa mengecek tagihan listrik bulanan dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini. 

  1. Pilih menu Informasi pada halaman depan aplikasi, lalu pilih menu Informasi Tagihan dan Token Listrik. 
  2. Pada halaman tersebut, akan tertampil grafik yang menunjukkan besar pemakaian listrik dan tagihan. Pemakaian listrik bisa kamu lihat dari garis kuning pada grafik dalam satuan kWh, sedangkan tagihan listrik akan tergambar dari garis berwarna hijau pada grafik. 

Melalui data dan grafik yang tersaji pada halaman tadi, kamu selanjutnya dapat menghitung berapa biaya tagihan listrik yang harus kamu bayarkan, apakah jumlahnya telah sesuai dengan penggunaan listrik atau tidak. 

Flip

beli token dan bayar listrik di flip

Aplikasi cek tagihan listrik selanjutnya yang harus ada di ponselmu adalah Flip. Mungkin, kamu mengenal aplikasi ini untuk mengirim uang alias transfer tanpa adanya biaya admin. Memang benar, tetapi sekarang ini, ada banyak lagi layanan yang bisa kamu manfaatkan melalui aplikasi ini. Salah satunya adalah mengecek tagihan listrik. 

Menggunakan aplikasi Flip untuk mengecek tagihan listrik bulanan juga tidak sulit. Seperti aplikasi lainnya, pastikan kamu sudah mengunduh dan membuat akun di aplikasi. Lalu, ikuti langkah-langkah berikut untuk mengecek berapa tagihan listrik kamu: 

  • Pada halaman depan aplikasi, kamu bisa pilih menu Top Up & Tagihan, lalu pilih menu Tagihan Listrik pada bagian Postpaid. 
  • Selanjutnya, isikan nomor pelanggan dengan benar. Detail tagihan akan muncul pada layar setelah kamu memasukkan nomor pelanggan. 

Bayar Tagihan dan Beli Token Lebih Mudah Pakai Flip

Selain mengecek tagihan listrik bulanan, kamu juga bisa pakai Flip untuk bayar tagihan dan beli token listrik. Cara bayarnya juga sangat mudah, kamu bisa menggunakan salah satu dari beberapa pilihan metode pembayaran yang tersedia. 

Akan tetapi, ada beberapa hal penting yang wajib kamu ketahui sebelum melakukan pembayaran tagihan listrik bulanan dengan menggunakan aplikasi Flip. Pertama, kalau kamu membayar tagihan antara pukul 23.00 WIB sampai 01.00 WIB, transaksi baru akan diproses pada pukul 01.01 WIB.

Baca Juga: Cara Cek Subsidi Listrik, Bisa Online Cukup Pakai KTP

Kedua, waktu jatuh tempo tagihan listrik bulanan adalah tanggal 20 setiap bulannya. Jadi, pastikan kamu melakukan pembayaran sebelum tanggal jatuh tempo sehingga tidak dikenai denda dan pemutusan aliran listrik. Agar tidak lupa atau terlewat, kamu bisa memasang pengingat di ponselmu.

Sementara itu, kalau kamu pengguna listrik dengan sistem pulsa atau token, isi ulang juga bisa melalui aplikasi Flip. Berikut ini langkah-langkahnya: 

  1. Pada halaman depan aplikasi Flip, pilih menu Top Up & Tagihan. Lalu, pilih menu Token Listrik pada bagian Prepaid. 
  2. Setelah itu, masukkan Nomor ID Pelanggan dengan lengkap dan benar. Tidak berbeda dengan bayar tagihan bulanan, jika kamu beli token antara pukul 23.00 WIB sampai pukul 01.00 WIB, transaksi kamu baru akan diproses pada pukul 01.01 WIB. 
  3. Kemudian, pilih besar token yang tersedia sesuai dengan kebutuhan. Selesaikan transaksi dengan memilih metode pembayaran sesuai preferensi. 

Itu tadi apa saja aplikasi cek tagihan listrik yang harus kamu punya di ponselmu. Jangan lupa, pastikan kamu bayar tagihan listrik tepat waktu, lebih mudah dari aplikasi Flip. Yuk, download aplikasi Flip sekarang!

Beli Token dan Bayar Listrik via Flip

Bagikan

Lainnya

6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!

Kategori

Mulai transaksi bareng Flip

#LebihDariItu

4.8

App Store

starstarstarstarstar
App Store
rating
flip logo

Tentang Flip

BlogPromoBerita & MediaCek Kode SwiftKonversi Mata UangKomunitasBantuanKebijakan PrivasiSyarat & KetentuanLaporkan Kerentanan

Hubungi Flip

Layanan Pengaduan Konsumen Flip

+62 21 - 30002424

Email

[email protected]

Alamat Kantor Terdaftar

Komplek Timah Blok BB No. 71, Tugu, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, 16451

Alamat Surat-Menyurat

Arkadia Green Office Park, Tower F Lantai 3, Jl. T.B. Simatupang Kav. 88, Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, 12520.

Bisnis & Kerja Sama

[email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

Whatsapp 0853 1111 1010

iso-27001
Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia.
© 2024 PT Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi