mural
homeforward
Mengenal Visa Kerja ke Luar Negeri dan Cara Membuatnya

Mengenal Visa Kerja ke Luar Negeri dan Cara Membuatnya

Bekerja di luar negeri seringkali menawarkan gaji yang lebih tinggi daripada di Indonesia, sehingga tidak heran jika opsi ini banyak dipilih untuk mendapatkan penghasilan yang layak. Apabila kamu tertarik, kamu membutuhkan visa kerja untuk bisa bekerja di luar negeri. Lantas, apakah itu? Bagaimana cara mendapatkannya? Berikut penjelasannya.

Baca juga: Syarat dan Cara Buat Visa Australia, Wajib Tahu!

 

Apa Itu Visa Kerja?

Menurut HandyVisasvisa kerja atau work visa merupakan jenis visa yang memberikan izin resmi kepada pemiliknya untuk mendapatkan pekerjaan di negara lain. Visa tersebut dapat berupa cap di paspor ataupun dokumen tersendiri.

Masa berlaku visa kerja umumnya bersifat sementara dan bisa diperbarui. Namun, beberapa negara juga menawarkan work visa permanen atau memberikan opsi untuk beralih ke visa tinggal setelah jangka waktu tertentu.

Work visa dibutuhkan jika seseorang ingin bekerja di negara lain yang dibayar. Selain itu, work visa mungkin juga diperlukan untuk magang sukarela. Hal yang perlu dicatat adalah setiap negara memiliki kebijakan yang berbeda-beda dalam menerbitkan jenis visa ini.

Work visa dalam beberapa kasus hanya diperuntukkan untuk jenis pekerjaan spesifik. Itu artinya, pemegang visa tidak bisa mengambil pekerjaan lain selain yang telah ditentukan.

Kendati demikian, ada juga beberapa negara yang menerbitkan work visa yang bersifat umum. Dengan begitu, pemegang visa dapat mengambil pekerjaan apa saja selama visa masih berlaku.

Cara Mendapatkan Visa Kerja ke Luar Negeri

Sumber: Pexels

Sebagai gambaran umum, berikut adalah panduan cara membuat visa kerja, sebagaimana dikutip dari VisaGuide.World.

  • Mencari Pekerjaan.  Terlebih dahulu, kamu harus mencari pekerjaan di negara tujuan. Kemudian, kamu perlu menunjukkan bukti kontrak kerja pada saat mengajukan visa.
  • Membuat Janji di Kedutaan/Konsulat. Carilah kantor perwakilan negara tujuan yang menerbitkan visa, lalu buatlah janji untuk melakukan wawancara.
  • Menyiapkan Berkas Persyaratan. Kamu perlu mempersiapkan sejumlah dokumen persyaratan. Selain itu, kamu mungkin perlu menerjemahkan dokumen tersebut dan memverifikasinya.
  • Mengajukan Aplikasi. Pada umumnya, pemberi kerja atau majikan akan mengajukan work visa atas namamu. Namun pada kasus tertentu, kamu mungkin harus mengajukannya sendiri.
  • Datang untuk Sesi Wawancara Visa. Setelah membuat janji, datanglah ke konsulat atau kedutaan untuk menghadiri wawancara. Kemungkinan kamu juga akan diminta untuk melakukan pembayaran pada hari yang sama.

Syarat Pengajuan Work Visa

Sebagaimana sudah disinggung di atas, pengajuan work visa harus dilengkapi dengan sejumlah berkas persyaratan. Adapun dokumen yang perlu dipersiapkan, meliputi:

  • Formulir aplikasi
  • Paspor
  • Foto
  • Bukti keuangan
  • Asuransi kesehatan untuk pekerja asing
  • Kontrak kerja
  • Resume
  • Surat rekomendasi dari majikan sebelumnya
  • Akta nikah (jika bersama pasangan)
  • Akta kelahiran anak-anak (jika bersama anak-anak)
  • Dokumen pendukung lain

Sebagai catatan, panduan di atas hanya bersifat umum. Pasalnya, setiap negara memiliki persyaratan dan prosedur berbeda dalam menerbitkan work visa. Selain itu, beberapa negara bahkan ada yang menyediakan sistem visa online yang prosesnya lebih mudah.Jadi, jangan lupa untuk menyesuaikannya dengan negara tujuan kamu ya!

Daftar Negara yang Mudah untuk Dapat Work Visa

Ada banyak contoh visa kerja berdasarkan negara tujuan. Dilansir dari DAAD Scholarship, berikut beberapa negara yang mudah untuk mendapatkan work visa.

1. Visa Kerja Arab Saudi

Arab Saudi menawarkan peluang kerja bagi tenaga asing di sejumlah sektor, seperti buruh, ART, insinyur, staf medis, dan pekerja umum. Jika kamu ingin bekerja di sektor tersebut, negara di Timur Tengah ini menjadi salah satu opsi yang layak dicoba.

2. Visa Kerja Irlandia

Irlandia merupakan salah satu negara tujuan favorit bagi mereka yang ingin memperbaiki ekonomi. Biaya pembuatan work visa ke negara ini berkisar antara 500 hingga 1000 Euro, tergantung durasi visa.

3. Visa Kerja Jerman

Negara Jerman menawarkan kesempatan kerja dalam berbagai tingkat keahlian, bahkan bagi pencari kerja yang tidak terampil, Untuk membuat work visa di negara ini, biaya yang dibutuhkan, sekitar 70 sampai 80 Euro.

4. Visa Kerja Malaysia

Apabila kamu ingin bekerja di negara dengan budaya dan iklim yang tidak jauh berbeda dengan Indonesia, Malaysia bisa jadi opsi yang tepat. Negara jiran ini menawarkan kesempatan kerja dengan biaya visa yang terjangkau, yaitu sedikit di bawah 400 RM.

5. Visa Kerja Kanada

Kanada menawarkan peluang kerja dengan biaya visa yang terjangkau sekitar 150 CAD. Negara tetangga Amerika ini memiliki reputasi yang baik dalam menegakkan hak asasi manusia, khususnya di tempat kerja dengan minim diskriminasi bagi pekerja imigran.

 

Baca juga: Simak! Syarat dan Cara Mengajukan Working Holiday Visa Australia

Demikianlah penjelasan tentang visa kerja, cara membuat, dan contoh negara yang mudah untuk dapat work visa. Dengan bekerja di luar negeri, kamu bisa mendapatkan penghasilan dan mengirim uang untuk keluarga di Indonesia.

Namun bagaimana jika ingin mengirim uang ke luar negeri? Tenang, kamu bisa melakukannya dengan mudah menggunakan Flip Globe. Dengan Flip Globe, kamu bisa transfer ke luar negeri dengan praktis, aman, dan murah. Yuk, instal Flip sekarang!

[SEO&ASO] Banner Article Blog_Flip Globe 1200x300 Bahasa.png

Bagikan

Lainnya

6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!

Kategori

Mulai transaksi bareng Flip

#LebihDariItu

4.8

App Store

starstarstarstarstar
App Store
rating
flip logo

Tentang Flip

BlogPromoBerita & MediaCek Kode SwiftKonversi Mata UangKomunitasBantuanKebijakan PrivasiSyarat & KetentuanLaporkan Kerentanan

Hubungi Flip

Layanan Pengaduan Konsumen Flip

+62 21 - 30002424

Alamat Kantor Terdaftar

Komplek Timah Blok BB No. 71, Tugu, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, 16451

Alamat Surat-Menyurat

Arkadia Green Office Park, Tower F Lantai 3, Jl. T.B. Simatupang Kav. 88, Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, 12520.

Bisnis & Kerja Sama

[email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

Whatsapp 0853 1111 1010

iso-27001
Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia.
© 2025 PT Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi