mural
homeforward
Liburan Hemat, Simak Tips Tukar Rupiah ke Dollar Singapore!

Liburan Hemat, Simak Tips Tukar Rupiah ke Dollar Singapore!

Sebelum memulai petualangan ke Singapura, kamu wajib banget tahu nilai tukar rupiah ke dollar singapore. Ini penting karena nilai tukar yang menguntungkan bisa membuat anggaran jalan-jalanmu jadi lebih hemat lho. Untuk itu, yuk simak ulasan berikut agar lebih paham nilai konversi IDR ke SGD!

Baca Juga: Kerja Di Singapura: Cara, Gaji, Dan Lowongan Paling Dicari

Nilai Tukar Rupiah ke Dollar Singapore 2023

rupiah ke dollar singapore

Foto: CNBC

Mengutip dari CNBC Indonesia , nilai tukar rupiah ke dollar singapore masih melemah di angka Rp11.615,45 per 11 Desember 2023 (pukul 20:09:59 WIB). Alasan dari menguatnya dollar Singapura sendiri adalah karena menawarkan kebijakan moneter yang ketat dengan suku bunga yang atraktif. Hal tersebut rupanya menjadi kunci melesatnya kurs dollar Singapura.

Sebagai pertimbangan, jika melansir laporan dari Pusat Data dan Sistem Informasi Kementerian Perdagangan RI, berikut adalah catatan rata-rata nilai konversi rupiah terhadap dollar Singapura pada tahun 2023. 

  • Pada bulan Januari, dollar singapore ditransaksikan di kisaran Rp11.407/SGD
  • Pada bulan Februari, dollar singapore ditransaksikan di kisaran Rp11.315/SGD
  • Pada bulan Maret, dollar singapore ditransaksikan di kisaran Rp11.342/SGD
  • Pada bulan April, dollar singapore ditransaksikan di kisaran Rp11.046/SGD
  • Pada bulan Mei, dollar singapore ditransaksikan di kisaran  Rp11.053/SGD
  • Pada bulan Juni, dollar singapore ditransaksikan di kisaran Rp11.102/SGD
  • Pada bulan Juli, dollar singapore ditransaksikan di kisaran  Rp11.307/SGD
  • Pada bulan Agustus, dollar singapore ditransaksikan di kisaran Rp11.265/SGD
  • Pada bulan September, dollar singapore ditransaksikan di kisaran Rp11.334/SGD
  • Pada bulan Oktober, dollar singapore ditransaksikan di kisaran Rp11.635,79/SGD

Tips Tukar Rupiah ke Dollar Singapore Biar Nggak Rugi

Tentunya, kamu tidak mau rugi saat menukarkan rupiah ke dollar singapore. Oleh karena itu, ikutilah tips berikut ini agar nilai tukar yang kamu dapatkan lebih menguntungkan.  

Pantau Terus Nilai Tukar Mata Uang 

Pantau nilai tukar mata uang secara berkala. Kamu bisa mengunjungi website keuangan kredibel atau memanfaatkan currency converter seperti yang dimiliki oleh Flip. Cara pakainya sangat mudah. 

Cukup kunjungi https://flip.id/currency-converter dan kemudian cek berapa nilai tukar rupiah ke dollar singapore. Hasilnya pun akan langsung muncul dan tentunya bersifat real-time. Untuk pilihan mata uang negara asal, tersedia pula opsi seperti yuan, ringgit, dan thai baht.  

Tentukan Tujuanmu Menukar Uang, dan Pastikan Waktunya Juga Tepat

Tentukan dahulu tujuan kamu menukar uang. Apakah itu untuk keperluan perjalanan, investasi, atau tujuan lainnya? Juga, sebaiknya pertimbangkan faktor waktu yang tepat saat menukar uang, yakni dengan lebih peka terhadap kondisi pergerakan pasar atau perekonomian global.

Hindari Menukar Uang di Tempat Wisata Populer

Jika ingin menukar di money changer, hindari yang berada di kawasan wisata populer. Pasalnya, mereka mungkin akan menawarkan nilai tukar yang kurang menguntungkan untukmu. Jadi, coba cari tempat tukar uang yang terletak di daerah yang tidak terlalu ramai.

Perhatikan Berapa Biaya dan Komisinya

Cek dahulu biaya dan komisi yang dikenakan oleh money changer atau lembaga keuangan yang melayani penukaran mata uang asing. Beberapa tempat mungkin akan mengenakan biaya tambahan atau mengambil keuntungan dari selisih nilai tukar.

Perhatikan Batas Maksimum Transaksi yang Bisa Dilakukan

Beberapa tempat penukaran uang mungkin memiliki batas maksimum untuk transaksi tertentu. Maka sebaiknya pahami berapa batasannya, sebelum kamu melakukan transaksi dengan jumlah yang besar.

Selalu Periksa Uang yang Diterima

Setelah melakukan transaksi penukaran uang, selalu periksa uang yang kamu terima. Cek kembali apakah jumlahnya sesuai atau tidak. 

Simpan Bukti Transaksi untuk Berjaga-jaga

Selalu simpan bukti transaksi penukaran uang, baik itu yang berupa struk atau konfirmasi pembayaran. Ini bisa sangat berguna, khususnya saat terjadi masalah atau kesalahan dalam proses penukaran tersebut.

Waspadai Segala Bentuk Penipuan

Hindari menukar rupiah ke dollar singapore kepada individu atau lembaga yang tidak tepercaya. Pastikan kembali bahwa money changer atau layanan penukaran yang kamu pilih memang memiliki reputasi baik dan telah diakui oleh otoritas keuangan.

Solusi Kirim Uang ke Singapura yang Murah dan Cepat

currency converter

Foto: Flip

Selain memonitor nilai tukar mata uang secara langsung lewat currency converter dari Flip, menggunakan layanan Flip Globe untuk keperluan transfer uang ke luar negeri juga bisa menjadi opsi yang menguntungkan. 

Terbukti menawarkan kurs yang sangat kompetitif, Flip Globe selalu mampu menyamai atau bahkan seringnya lebih murah daripada kurs jual yang ditetapkan oleh Bank Indonesia.

Baca Juga:  Banyak WNI Pindah Ke Sana, Segini Biaya Hidup Di Singapura

Kelebihan lainnya dari Flip Globe adalah, layanan ini senantiasa memastikan bahwa biaya yang ditampilkan selama transaksi adalah satu-satunya biaya yang dikenakan, atau tidak ada biaya tersembunyi. Dengan kata lain, jumlah uang yang akan masuk ke rekening tujuan bakal sesuai dengan jumlah yang tertera pada saat transaksi dilakukan.

new banner flip globe

Bagikan

Lainnya

6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!

Kategori

Mulai transaksi bareng Flip

#LebihDariItu

4.8

App Store

starstarstarstarstar
App Store
rating
flip logo

Tentang Flip

BlogPromoBerita & MediaCek Kode SwiftKonversi Mata UangKomunitasBantuanKebijakan PrivasiSyarat & KetentuanLaporkan Kerentanan

Hubungi Flip

Layanan Pengaduan Konsumen Flip

+62 21 - 30002424

Email

[email protected]

Alamat Kantor Terdaftar

Komplek Timah Blok BB No. 71, Tugu, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, 16451

Alamat Surat-Menyurat

Arkadia Green Office Park, Tower F Lantai 3, Jl. T.B. Simatupang Kav. 88, Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, 12520.

Bisnis & Kerja Sama

[email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

Whatsapp 0853 1111 1010

iso-27001
Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia.
© 2024 PT Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi