mural
homeforward
Panduan Pajak di Australia: Kamu Harus Tahu sebelum Kerja di Negeri Kanguru

Panduan Pajak di Australia: Kamu Harus Tahu sebelum Kerja di Negeri Kanguru

Banyak negara di dunia membebankan pajak kepada warganya dan orang-orang yang berkunjung. Mungkin kamu pernah bertanya-tanya, ke mana larinya uang pajak itu?. 

Agar tersosialisasi dengan baik, pemerintah Australia pun berupaya memberikan edukasi tentang pentingnya pajak di Australia. Berikut penjelasan dan panduan pembayarannya.

Baca Juga: Tukar Rupiah ke Dollar Australia Biar Gak Rugi, Ini Caranya!

Pentingnya Pajak di Australia

pembayaran pajak di australia

Sumber: Freepik

Sistem perpajakan merupakan salah satu cara yang digunakan banyak negara untuk meningkatkan pendapatan. Dengannya, kegiatan pemerintah dapat dibebani tanpa membebani perekonomian. Secara keseluruhan, beban pajak di Australia relatif rendah dibandingkan dengan negara-negara maju lainnya dan pesaing regional.

Namun demikian, dibandingkan negara-negara maju dan pesaing regional, Australia sangatlah bergantung pada pajak penghasilan individu dan perusahaan. Walaupun perubahan perekonomian telah berubah secara signifikan, tingkat ketergantungan ini masih sama seperti pada era tahun 1950-an.

Seiring dengan semakin meningkatnya upah individu pembayar tarif pajak, ketergantungan pemerintah Australia terhadap pajak diperkirakan akan semakin meningkat. Sebagai timbal baliknya, pemerintah Australia berupaya memberikan fasilitas terbaik untuk warganya. Misalnya, akses kesehatan dan pendidikan berkualitas.

Sektor kesehatan dan pendidikan di antaranya memang dibiayai oleh hasil pemungutan pajak di Australia. Selain kedua sektor tersebut, pajak juga dimanfaatkan untuk membiayai sektor pertahanan, pembangunan jalan raya dan kereta api, serta tunjangan kesejahteraan. Termasuk dalam tunjangan ini yaitu bantuan bencana dan dana pensiun.

Panduan Pajak di Australia

Transfer lebih murah ke luar negeri

Setelah memahami pentingnya pajak bagi Australia, berikut inilah beberapa jenis pajak yang diberlakukan di negeri kanguru itu. Jika kamu berencana bekerja atau tinggal di Australia, informasi ini bisa jadi bermanfaat untukmu.

1. Pajak Penghasilan

Penghasilan yang dikenai pajak di Australia meliputi gaji, upah, pendapatan dari bisnis, bunga, sewa, dan dividen. Potongan pajak terkadang bisa diperoleh pada kasus-kasus tertentu atau hal-hal khusus yang dibolehkan dalam peraturan perundang-undangan.

2. Pajak Keuntungan Modal

Cakupan pajak ini sangatlah luas karena meliputi harta yang berwujud dan tidak berwujud. Jenis pajak ini pun dibedakan antara pajak untuk individu dan pajak untuk badan usaha. Untuk pajak individu, persen pajak yang dibayar penduduk residen maupun non-residen disesuaikan dengan pemasukannya. 

Lain halnya dengan pajak untuk individu, pajak untuk badan usaha tidak mempertimbangkan tingkat pemasukan badan usaha. Berapa pun tingkat pemasukan badan usaha, semua diwajibkan mengeluarkan persen pajak yang sama. Namun demikian, penduduk dengan penghasilan di bawah $18 ribu tidak dikenai pajak ini.

3. Pajak Konsumsi

Pajak ini mirip dengan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) di Indonesia. Pajak ini dikenakan atas penjualan barang dan jasa di Australia, serta barang-barang-barang yang diimpor oleh negeri tersebut. Seperti halnya PPN di Indonesia, Pajak Konsumsi di Australia juga dikenakan tarif 10%.

Sebuah bisnis atau seorang individu yang menjalankan suatu usaha, dengan omzet tahunan melebih jumlah tertentu, diharuskan mendaftar untuk keperluan Pajak Konsumsi. Ada kalanya, pelaku usaha ini berhak memperoleh pengembalian dana sebagai imbas dari kegiatan ekonomi yang mereka jalankan.

4. Pajak Lainnya

Selain ketiga jenis pajak di atas, sebagian warga Australia juga perlu membayar pajak-pajak berikut ini:

Pajak Tunjangan Non-Tunai (FBT)

Pajak di Australia ini dikenakan sebesar nilai tunjangan non-tunai yang diberikan oleh pemberi kerja kepada karyawannya. FBT dikenakan tarif tetap dan dapat dikurangkan dari penghasilan kena pajak oleh pemberi kerja.

Retribusi Medicare dan Tambahannya

Medicare adalah sebuah skema asuransi kesehatan di Australia. Retribusi ini dikenakan dengan tarif tetap, yaitu sebesar 1,5% dari penghasilan kena pajak seseorang.

Pengecualian dapat diberikan kepada penduduk berpenghasilan rendah atau penduduk asing. Adapun, biaya tambahan retribusi Medicare sebesar 1-1,5% dikenakan kepada masyarakat berpenghasilan tinggi yang tidak memiliki asuransi rumah sakit swasta.

Baca Juga: 6 Pekerjaan dengan Gaji Part Time di Australia

Pajak Dana Pensiun

Setiap pemberi kerja di Australia harus menyetorkan dana pensiun dengan jumlah minimal yang ditentukan pemerintah untuk setiap karyawannya. Kebijakan ini dibuat untuk memastikan bahwa pekerja memiliki tabungan uang yang bisa dimanfaatkan setelah pensiun.

Pemberi kerja bertanggung jawab membayar biaya jaminan dana pensiun jika gagal memberikan dana pensiun minimal bagi para pekerjanya. Biaya ini mencakup total kekurangan pembayaran dana pensiun ditambah bunga dan biaya administrasi.

Pajak Kendaraan Mewah

Pajak kendaraan mewah dikenakan pada mobil mewah yang dijual atau diimpor ke Australia. Pajak ini berlaku untuk mobil yang bernilai lebih dari $60.000 atau $75.000. Namun demikian, penetapan kategori kendaraan mewah juga tergantung pada konsumsi bahan bakar yang dibutuhkan kendaraan.

Kamu pun tidak perlu bingung untuk melakukan transfer ke rekening luar negeri karena sudah ada Flip Globe. Salah satu fitur yang ada di aplikasi Flip ini membantumu untuk transfer antarnegara semudah menjentikkan tangan. Hanya dengan memencet-mencet layar ponsel, uang bisa langsung dikirim dan dikonversi ke mata uang negara tujuan. 

Nah, tidak bingung lagi kan tentang perpajakan di Australia? Untuk transfer uang ke Australia kamu nggak perlu jalan ke money changer, semua bisa dilakukan bahkan sambil rebahan. Jika ada kendala, Kantor Perpajakan Australia selalu bisa dihubungi melalui layanan yang disediakan di web resminya.

Flip Globe transfer luar negeri biaya murah

Bagikan

Lainnya

6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!

Kategori

Mulai transaksi bareng Flip

#LebihDariItu

4.8

App Store

starstarstarstarstar
App Store
rating
flip logo

Tentang Flip

BlogPromoBerita & MediaCek Kode SwiftKonversi Mata UangKomunitasBantuanKebijakan PrivasiSyarat & KetentuanLaporkan Kerentanan

Hubungi Flip

Layanan Pengaduan Konsumen Flip

+62 21 - 30002424

Email

[email protected]

Alamat Kantor Terdaftar

Komplek Timah Blok BB No. 71, Tugu, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, 16451

Alamat Surat-Menyurat

Arkadia Green Office Park, Tower F Lantai 3, Jl. T.B. Simatupang Kav. 88, Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, 12520.

Bisnis & Kerja Sama

[email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

Whatsapp 0853 1111 1010

iso-27001
Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia.
© 2024 PT Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi