Flip Globe | 21 Juni 2023
Oleh : Ruth Tambunan
Belakangan makin banyak orang Indonesia berlibur ke Turki. Namun, tahukah kamu bahwa Turki bukan cuma tepat dijadikan destinasi liburan? Ya, kuliah di Turki juga menawarkan berbagai kelebihan dengan kualitas pendidikan setara di Eropa.
Jadi, jika kamu sedang menimbang-nimbang mau lanjut kuliah di Eropa atau Turki, deretan alasan berikut bisa jadi pertimbangan tepat sebelum mengambil keputusan akhir.
Baca juga: Segini Biaya Kuliah di Eropa, Mana yang Termurah?
Sumber : Envato
Turki makin diminati karena menawarkan biaya kuliah terjangkau dibandingkan negara-negara Eropa. Untuk program sarjana, kamu cukup membayar sekitar €350 – €1,400 per tahun di universitas negeri, serta €500 – €1,000 per tahun di universitas swasta.
Dengan biaya kuliah di Turki mulai Rp5 jutaan per tahun, kamu sudah bisa mengenyam pendidikan tinggi berkualitas. Apalagi, kalau kamu mendaftar beasiswa, pasti lebih murah lagi kan?
Jurusan pilihan kuliah di Turki tidak cuma didominasi jurusan populer. Ada banyak program studi yang jarang dijumpai di negara lain, tetapi justru populer di Turki karena melahirkan lulusan dengan spesialisasi khusus.
Misalnya, jurusan Teori dan Kritik Seni di Universitas Sabanci Istanbul yang memiliki sejarah dan peradaban tinggi. Ada juga jurusan Industri Lebah di Universitas Adnan Menderes Aydin yang memang dikenal sebagai pusat industri lebah Turki.
Turki telah mengadopsi Bologna Process sejak 2001. Artinya, sistem ini memungkinkan lulusan universitas di Turki setara dengan lulusan berbagai kampus di Eropa.
Bologna Process merupakan perjanjian antarnegara Eropa yang menjamin kesetaraan standar, kualitas, serta kualifikasi pendidikan tinggi atau universitas. Dengan kata lain, ijazah lulusan universitas di Turki sudah diakui standar pendidikan Eropa.
Sama seperti negara lain, Turki juga terbuka bagi mahasiswa internasional yang ingin menimba ilmu di sini. Tak cuma lewat program pertukaran pelajar, tetapi juga kesempatan beasiswa kuliah di Turki khusus mahasiswa internasional.
Turkiye Scholarships misalnya, menawarkan beasiswa penuh untuk mereka yang ingin lanjut kuliah S1, S2, dan S3, serta penelitian dan program bahasa. Ada juga Bosphorus Scholarship Program yang ditujukan kepada lulusan SMA sederajat untuk melanjutkan studi S1 di Turki.
Tidak cuma biaya kuliah di Turki yang terjangkau, biaya hidup selama tinggal di negara yang berada di pertemuan Benua Asia dan Eropa ini juga tergolong murah. Sebagai mahasiswa internasional, kamu bisa menganggarkan pengeluaran sehari-hari sebesar €400 sampai €650 per bulan, setara dengan Rp6 juta.
Sementara itu, untuk tempat tinggal kamu bisa tinggal di asrama kampus, asrama negara, atau sewa apartemen. Biayanya bervariasi tergantung lokasi dan fasilitas, tetapi masih ramah di kantong.
Sebagai negara multikultural, masyarakat Turki terbuka kepada mahasiswa internasional dari berbagai negara. Jika kamu menemui kesulitan, penduduk setempat siap membantu. Terlebih jika kamu tinggal di area sekitar universitas, betul-betul mencerminkan kawasan yang ramah mahasiswa.
Banyak tersedia restoran, kafe, dan perpustakaan yang nyaman untuk belajar. Belum lagi deretan klub sosial, acara budaya, dan tim olahraga sebagai sarana sosialisasi sekaligus penyaluran hobi. Ini masih ditambah ketersediaan akomodasi dan transportasi yang mudah diakses. Tak heran jika banyak mahasiswa internasional yang betah kuliah di Turki.
Syarat masuk kuliah di Turki relatif mudah, tetapi dapat berbeda-beda sesuai universitas yang kamu tuju. Secara umum, untuk mendaftar kuliah di Turki kamu perlu memenuhi persyaratan berikut:
Cara kuliah di Turki pun cukup mudah. Setelah memilih universitas tujuan, kamu bisa mendaftarkan diri pada sistem penerimaan mahasiswa baru kampus tujuan untuk memperoleh nomor registrasi.
Kemudian, isi formulir pendaftaran online dan upload dokumen yang diminta serta sudah dilegalisir. Contohnya, ijazah, transkrip akademik, hasil ujian masuk universitas, paspor, dan visa.
Masih bingung mencari mana universitas di Turki yang tepat buatmu? Coba cek beberapa nama universitas terbaik di Turki versi Times Higher Education World University Rankings 2023, siapa tahu ada jurusan yang kamu minati.
Deretan alasan di atas tentu bisa meyakinkan kamu untuk memilih kuliah di Turki. Selain biaya kuliah dan biaya hidup lebih murah, kualitas pendidikan di Turki pun dapat disejajarkan dengan universitas ternama di Eropa. Plus, banyak peluang beasiswa kuliah di Turki yang menanti.
Baca juga: Cara Kuliah di Korea dengan Beasiswa, Bisa Gratis Lho
Guna mempermudah keperluan transfer dana saat kuliah nanti, serahkan saja pada Flip Globe. Langsung klik di sini dan download aplikasi Flip, kamu bisa melakukan pengiriman uang ke lebih dari 55 negara secara mudah, murah, dan cepat. Coba sekarang, yuk!
Bagikan