Learning | 11 Agustus 2023
Oleh : Rizqi Akbar
Bank Mandiri kerap menjadi pertimbangan utama bagi para nasabah. Alasannya, karena Mandiri mampu menawarkan kenyaman bertransaksi serta pelayanan berkualitas. Untuk itu, kamu perlu mengetahui hal terkait kode Bank Mandiri serta cara penggunaannya. Apalagi, kalau kamu punya intensitas tinggi dalam melakukan transfer dana.
Baca Juga: Kode Bank BCA Dan Cara Penggunaannya Untuk Transfer Dana
Sumber : Money Kompas
Seperti halnya bank lain, Mandiri mempunyai kode bank tersendiri. Kode ini bersifat unik dan terdiri dari 3 digit angka. Kode tersebut adalah 008. Kamu dapat menuliskan kode ini sebelum memasukkan nomor rekening tujuan.
Kamu tidak perlu menuliskan kode Bank Mandiri ketika melakukan transfer dana dari rekening Mandiri ke sesama ataupun ke bank lain. Sebagai gantinya, pencantuman kode tersebut berlaku saat kamu melakukan pengiriman dana dari bank lain dengan tujuan rekening Mandiri.
Untuk mengetahui cara pemakaian kode bank tersebut, simak langkah-langkahnya sebagai berikut:
Sumber : Lifepal
Ketika ingin melakukan pemindahan dana dari rekening Mandiri ke Mandiri maupun ke bank lain, kamu perlu memperhatikan ketentuan yang berlaku. Kalau tidak, proses transaksi dapat mengalami kegagalan dan kamu tidak bisa melakukan pengiriman dana.
Ada 2 ketentuan utama yang perlu kamu perhatikan ketika menggunakan fasilitas transfer Mandiri, yakni:
Ketentuan pertama adalah berkaitan dengan jumlah dana minimal yang bisa kamu kirim dari rekening Mandiri. Untuk pengiriman ke sesama rekening Bank Mandiri, bisa melakukan transfer dengan nominal yang fleksibel. Alasannya, karena minimal transfer dari Mandiri ke Mandiri adalah Rp1.
Sementara itu, aktivitas transfer dari Mandiri ke bank lain punya ketentuan minimal transfer lebih besar. Setidaknya, kamu perlu mengirimkan dana sebesar Rp10 ribu. Kalau dana di rekening Mandiri tidak mencapai nominal tersebut, kamu tidak akan dapat melakukan pengiriman dana.
Sebagai tambahan, kamu juga harus tahu limit transfer yang berlaku bagi setiap nasabah Mandiri. Limit ini berlaku baik untuk transfer ke sesama Mandiri maupun rekening bank lain. Hanya saja, nominal limit tersebut mempunyai perbedaan bergantung dengan jenis kartu debit yang kamu pakai.
Selanjutnya, kamu harus cermat dalam mengetahui biaya transfer yang dikenakan oleh pihak Bank Mandiri. Untuk proses pengiriman dana dari Mandiri ke Mandiri, kamu tak perlu membayar biaya admin. Bank Mandiri menyediakan layanan tersebut secara gratis, baik via ATM maupun mobile banking.
Namun, lain halnya kalau kamu melakukan transfer antarbank dari Mandiri ke bank lain. Dalam proses tersebut, kamu tidak perlu mencantumkan kode Bank mandiri, melainkan kode bank tujuan. Selanjutnya, perhatikan pula biaya administrasi untuk pemrosesan transaksi yang rinciannya adalah sebagai berikut:
Itulah info lengkap terkait cara penggunaan kode Bank Mandiri yang perlu kamu ketahui. Pengetahuan tentang kode ini bisa membantu kamu dalam melakukan proses transfer dari bank lain ke rekening Bank Mandiri dengan lebih cepat.
Baca Juga: Kode Bank BNI Dan Cara Pemakaiannya Untuk Transfer Dana
Namun, tahukah kamu kalau ada solusi lain yang memungkinkan kamu melakukan transfer antarbank secara gratis. Solusi tersebut adalah memanfaatkan layanan Flip. Dengan Flip, kamu bisa bebas melakukan pengiriman dana dari satu bank ke bank lain tanpa memusingkan biaya admin.
Tak percaya? Yuk, segera coba gunakan Flip dan rasakan kemudahannya!
Bagikan