Tutorial | 2 Februari 2023
Oleh : Farrel Baihaqi
Sejak diluncurkan pertama kali pada 1996, kartu XL terus memberikan berbagai kemudahan bagi para penggunanya. Salah satunya adalah dalam hal isi ulang pulsa. Kini, kamu bisa isi pulsa XL dengan mudah melalui berbagai macam cara.
Oleh sebab itu, jangan sampai terlambat atau bahkan lupa mengisi pulsa pada nomor SIM card yang kamu gunakan. Jika sampai terjadi, hal tersebut bisa menyebabkan berbagai masalah. Di antaranya ialah, tidak bisa melakukan panggilan telepon, mengirim pesan singkat, hingga nomor akan hangus dan diblokir.
Nah, berikut ini adalah beberapa cara untuk mengisi pulsa pada kartu XL, baik secara online maupun offline, serta cara mengecek pulsa dan masa aktifnya.
Untuk mengisi pulsa pada nomor XL secara online, ada beberapa cara yang bisa dilakukan. Mulai dari menggunakan layanan perbankan seperti m-Banking, aplikasi myXL, serta aplikasi-aplikasi pembayaran online seperti Flip. Berikut uraian lengkapnya!
Setiap layanan m-Banking pada suatu bank pasti memiliki perbedaan dengan m-Banking lainnya. Namun demikian, umumnya setiap m-Banking kini telah memiliki fitur untuk membeli pulsa pada berbagai operator, termasuk XL. Nah, berikut ini adalah salah satu contoh cara isi pulsa XL lewat HP menggunakan m-Banking.
Baca Juga : Langkah-Langkah Cara Memasukkan Voucher XL
Isi ulang pulsa XL dengan aplikasi myXL tidak kalah mudah untuk dilakukan. Berikut ini adalah langkah-langkahnya.
Selain untuk transfer antarbank, aplikasi Flip juga menawarkan berbagai layanan lainnya. Mulai dari pembayaran listrik, top-up E-Wallet, bayar PDAM, hingga pembelian pulsa. Khusus untuk pembelian pulsa XL dengan Flip, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut.
Selain secara online, kamu juga bisa mengisi pulsa secara offline. Metode ini bisa dilakukan dengan beberapa cara. Mulai dari beli pulsa di konter/agen, hingga isi ulang dengan voucher pulsa. Berikut ini adalah langkah-langkahnya.
Setelah kamu isi pulsa XL, jangan lupa untuk melakukan pengecekan secara rutin. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengecek pulsa XL.
Baca Juga : Cara Cepat Melihat Nomor XL Kamu Mudah Tanpa Ribet
Cara untuk mengecek masa aktif XL kurang lebih sama dengan cara cek sisa pulsa XL. Biasanya, setiap informasi sisa pulsa akan diikuti dengan informasi masa aktif.
Informasi inilah yang penting untuk diingat dan rutin dicek. Jika sampai terlewat tanpa mengisi pulsa, nomor kamu akan memasuki masa tenggang hingga bisa saja hangus.
Maka dari itu, penting untuk rutin mengecek sisa pulsa dan masa aktif, sekaligus melakukan pengisian pulsa. Jika kamu terlalu sibuk hingga tidak punya waktu untuk sekadar isi pulsa, coba manfaatkan aplikasi Flip untuk isi ulang pulsa secara online.
Selain memberi kemudahan, transaksi menggunakan Flip juga sangat menguntungkan. Pengguna tidak akan dikenai biaya admin untuk berbagai jenis transaksi, termasuk isi pulsa XL. Untuk mendapatkan semua keuntungan ini, segera unduh Flip untuk Android atau Flip untuk iPhone secara gratis.
Bagikan