mural
homeforward
Serba-Serbi Beasiswa IISMA: Pengertian, Syarat, Manfaat, dan Kampus Tujuan

Serba-Serbi Beasiswa IISMA: Pengertian, Syarat, Manfaat, dan Kampus Tujuan

Beasiswa IISMA menjadi salah satu pilihan bagi kamu yang ingin mendapatkan pengalaman menimba ilmu di luar negeri tanpa mencemaskan masalah finansial. Meskipun durasi beasiswa yang ditawarkan termasuk pendek, melalui program ini kamu bisa mengembangkan diri dan memperluas ilmu pengetahuan yang kamu miliki. Untuk mengetahui program beasiswa ini lebih lanjut, simak penjelasan singkat berikut ini.   

Baca Juga: Cara Transfer Uang Ke Luar Negeri Pakai Flip

Apa Itu Beasiswa IISMA? 

iisma

Sumber: RRI

Indonesian International Student Mobility Award atau lebih dikenal dengan sebutan IISMA adalah program beasiswa dari pemerintah Indonesia yang diberikan melalui Kementerian Riset dan Teknologi (Kemenristek) serta Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Tujuan utama program beasiswa adalah untuk mendorong kualitas dan meningkatkan kapasitas sumber daya manusia Indonesia.

Selain itu, beasiswa ini juga bertujuan untuk mendukung mobilitas para mahasiswa yang berasal dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia ke luar negeri selama satu semester demi mengejar pendidikan tinggi, melakukan penelitian, serta mengembangkan kemampuan dan bakatnya di berbagai bidang studi.

Program beasiswa ini ditujukan untuk mahasiswa jenjang sarjana dan vokasi. Beasiswa IISMA sendiri mencakup biaya pendaftaran, biaya pendidikan, asuransi kesehatan, biaya penerbangan, visa, serta biaya hidup selama masa studi. 

Syarat IISMA 

Sebenarnya, syarat dan kriteria penerimaan IISMA bisa berubah setiap tahunnya tergantung kebijakan. Untuk informasi terbaru, kamu bisa mengunjungi website resmi Kemenristek, BRIN, atau lembaga berwenang lainnya. Sebagai informasi, syarat IISMA 2023, antara lain sebagai berikut: 

  • Terdaftar sebagai mahasiswa aktif di perguruan tinggi di bawah naungan Ditjen Dikti saat melakukan pendaftaran dan mengikuti program.
  • Warga Negara Indonesia, tinggal di Indonesia, serta tidak memiliki kewarganegaraan ganda.
  • Telah menempuh minimal 4 atau 6 semester ketika mendaftar.
  • Minimal IPK 3.0
  • Usia maksimal per 1 Juli 2023 adalah 23 tahun.
  • Tidak pernah mengambil cuti kuliah.
  • Belum pernah berpartisipasi dalam program pertukaran pelajar selama kuliah.
  • Bukan penerima beasiswa atau tunjangan hidup dari lembaga lain di bawah naungan Kemenristek maupun Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).
  • Tidak terdaftar sebagai peserta program lain dari Kampus Merdeka.
  • Tidak mengikuti lebih dari satu program Kampus Merdeka sebelum mendaftar IISMA.
  • Kemampuan Bahasa Inggris harus baik yang dibuktikan dengan skor IELTS minimal 6.0, skor TOEFL iBT 78, serta Duolingo English Test 100.
  • Direkomendasikan oleh Wakil Rektor bidang Akademik perguruan tinggi asal.
  • Tidak pernah melakukan pelanggaran aturan, norma, maupun hukum di Indonesia.
  • Bersedia mengikuti seluruh peraturan serta regulasi selama mengikuti IISMA.
  • Sudah menyelesaikan mata kuliah tahap persiapan.
  • Paspor masih aktif minimal 12 bulan per Juli 2023.

Manfaat IISMA 

Serupa dengan beasiswa ke luar negeri lainnya, IISMA juga memberikan banyak manfaat yang bisa kamu rasakan. Beberapa manfaat tersebut, antara lain:

  • Mendapatkan kesempatan untuk mengeksplorasi kemampuan diri.
  • Membuka dan menambah wawasan mengenai dunia luar dan ilmu yang kamu pelajari di bangku kuliah.
  • Meningkatkan pemahaman lintas budaya.
  • Menambah pengalaman selama kuliah.
  • Memperluas pertemanan dan jaringan melalui pertemuan dengan dosen, mahasiswa lokal dan internasional, serta masyarakat.
  • Berbekal pengalaman yang didapat selama IISMA, kamu bisa mempersiapkan diri untuk bersaing dan mendapatkan karier yang bagus selepas kuliah. 

IISMA University List 

iisma

Sumber: Kemdikbud

Tak dapat dimungkiri bahwa salah satu keunggulan program beasiswa IISMA adalah banyaknya pilihan kampus tujuan. Selain benua Asia, terdapat beberapa perguruan tinggi populer di Eropa, Amerika dan Kanada, serta Australia dan Selandia Baru yang bekerja sama dengan program ini. Adapun IISMA University list, antara lain sebagai berikut.

Asia: 

Hanyang University, Korea University, Indian Institute of Technology, Prince of Songkla University, Chulalongkorn University, Universiti Brunei Darussalam, University Kebangsaan Malaysia, Universiti Sains Malaysia, Universiti Malaya, Universiti Teknologi Malaysia, Nanyang Technological University, National Taiwan University, National Taiwan University of Science and Technology, Middle East Technical University, dan KOC University. 

Amerika dan Kanada: 

Arizona State University, Michigan State University, Penn State University, University of British Columbia, Boston University, University of California, UC Chile, University of Waterloo, University of Pennsylvania, dan Western University.

Australia dan Selandia Baru: 

Australian National University, The University of Queensland, The University of Melbourne, Monash University, The University of Adelaide, The University of Sydney, Massey University, dan The University of Auckland.

Eropa: 

Universiteit Leiden, Radboud University, Maastricht University, University of Groningen, Vrije Universiteit Amsterdam, University of Twente, Katholieke Universiteit Leuven, University of Tartu, Palacky University Olomouc, University of Pecs, University of Szeged, Sapienza University of Rome, University of Pisa University of Padua, University of Zagreb, Humboldt-Universitat zu Berlin, Vytautas Magnus University, University of Warsaw, Universidad Autรณnoma de Madrid, Universidad de Granada Universitat Pompeu Fabra, Lancaster University, The University of Edinburgh, Newcastle University, University of Birmingham, University of Exeter, University College London, University of Leicester, University of Leeds, University of Liverpool, University of Warwick, University of Sussex, Queen Mary University of London, University of York, University College Dublin, NUI Galway, University College Cork-National University of Ireland, dan University of Glasgow.

Baca Juga: Prosedur Lengkap Penyetaraan Ijazah Luar Negeri

Demikianlah informasi singkat mengenai IISMA yang perlu kamu ketahui. Nah, kalau kamu menjadi salah satu penerima beasiswa luar negeri, jangan ragu ya gunakan Flip Globe untuk kemudahan transfer uang internasional. Berkat Flip Globe, kini transfer ke mana pun jadi praktis dan aman!

new banner flip globe

Bagikan

Lainnya

6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!

Kategori

Mulai transaksi bareng Flip

#LebihDariItu

4.8

App Store

starstarstarstarstar
App Store
rating
flip logo

Tentang Flip

BlogPromoBerita & MediaCek Kode SwiftKonversi Mata UangKomunitasBantuanKebijakan PrivasiSyarat & KetentuanLaporkan Kerentanan

Hubungi Flip

Layanan Pengaduan Konsumen Flip

+62 21 - 30002424

Email

[email protected]

Alamat Kantor Terdaftar

Komplek Timah Blok BB No. 71, Tugu, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, 16451

Alamat Surat-Menyurat

Arkadia Green Office Park, Tower F Lantai 3, Jl. T.B. Simatupang Kav. 88, Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, 12520.

Bisnis & Kerja Sama

[email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

Whatsapp 0853 1111 1010

iso-27001
Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia.
ยฉ 2024 PT Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi