Keuangan | 8 Juli 2023
Oleh : Ruth Tambunan
Salah satu kunci kesuksesan dari sebuah investasi adalah mengetahui kapan momen yang tepat untuk membeli maupun menjual sebuah instrumen. Prinsip ini juga berlaku bagi kamu yang ingin investasi logam mulia seperti emas. Nah, kalau kamu bingung bagaimana cara cek harga emas terbaru, cari tahu di sini, ya!
Baca juga: 3 Cara Beli Emas Antam dengan Mudah
Photo by Jcomp via Freepik
Sebelum memutuskan untuk membeli atau menjual emas, kamu wajib untuk terus mengecek harga dari emas tersebut. Dengan menemukan momen pembelian atau penjualan emas yang tepat, maka kamu bisa memaksimalkan keuntungan yang akan didapat. Biar tidak bingung, berikut ini adalah beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengecek harga emas per gram:
Saat ini, salah satu layanan yang disediakan oleh Pegadaian adalah tabungan emas. Lewat layanan tersebut, masyarakat bisa berinvestasi emas dengan harga yang lebih terjangkau karena emas bisa dibeli mulai dari 0,01 gram saja. Untuk melengkapi layanan tersebut, kamu pun bisa mengecek harga emas agar tahu kapan harus membeli dan kapan harus menjual emas yang dipunyai.
Untuk mengecek harga keping emas di pegadaian, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan. Pertama, cek harga bisa dilakukan melalui aplikasi Pegadaian Digital. Kalau kamu ingin mengaksesnya dari komputer, bisa juga membuka situs Sahabat Pegadaian dan mencari menu “Harga Emas”. Terakhir, kamu juga bisa mengecek harga terkini emas dengan bertanya langsung ke cabang Pegadaian terdekat yang menawarkan layanan tabungan emas.
Berikutnya, kamu juga bisa mengecek harga emas per gram melalui situs IndoGold. Situs yang mendapatkan sertifikasi dari PT Aneka Tambang atau ANTAM ini tidak hanya memberikan informasi harga keping emas terbaru, tapi juga beberapa layanan lainnya. Misalnya saja, kamu bisa membeli emas di sini dengan harga mulai dari Rp10 ribu saja.
Untuk mengecek harga terkini emas di situs ini, kamu hanya perlu klik menu “Harga Emas” di halaman utama. Tidak hanya emas ANTAM, kamu juga bisa mengecek harga kepingan emas cetakan lainnya seperti emas UBS.
Kalau yang kamu cari adalah emas cetakan dari ANTAM, maka kamu bisa langsung mengunjungi situs resmi Logam Mulia dari PT Aneka Tambang Tbk. Melalui situs tersebut, kamu bisa mencari tahu beragam informasi mengenai emas ANTAM mulai dari harga emas yang dijual, simulasi buyback, hingga detail alamat cabang Butik ANTAM. Bahkan, kamu juga bisa langsung memesan emas yang kamu inginkan secara online melalui situs satu ini.
Kalau kamu ingin mengecek harga terkini emas secara praktis, tidak ada salahnya mengunduh aplikasi LakuEmas. Aplikasi yang tersedia di Play Store dan App Store ini juga menyediakan beberapa layanan lainnya seperti jual beli emas, dan transfer emas. Cara menggunakan aplikasi ini pun mudah dan tidak ribet.
Sudah bukan rahasia jika Tokopedia memiliki berbagai macam layanan yang memudahkan keseharianmu. Salah satu layanan tersebut adalah Tokopedia Emas yang membuat penggunanya bisa dengan mudah berinvestasi emas. Dalam menjalankan fitur ini, Tokopedia bekerja sama dengan lembaga lainnya, yaitu Pegadaian dan juga Pluang.
Untuk mengecek harga terbaru dari emas di Tokopedia, caranya tidak sulit. Setelah mengunduh aplikasi dan masuk ke akun, kamu bisa membuka menu “Keuangan” yang terletak di menu utama. Kemudian, cari opsi “Emas” dan kamu akan menemukan tampilan harga emas dari Pluang maupun Pegadaian.
Ada beberapa faktor yang dapat memengaruhi harga emas per gram. Faktor yang pertama adalah kondisi sosio-politik yang tidak pasti. Saat terjadi krisis, baik krisis ekonomi atau politik, emas akan dianggap menjadi investasi dengan harga yang paling stabil. Akhirnya, banyak orang akan memilih untuk berinvestasi emas daripada instrumen lain. Karena permintaan emas semakin tinggi, maka harga dari emas pun akan ikut menyesuaikan.
Hal berikutnya yang sangat mempengaruhi harga dari emas adalah nilai tukar Dolar Amerika. Hal ini dikarenakan harga dari emas lokal mengacu pada harga emas internasional yang dikonversi ke Rupiah. Akhirnya saat nilai tukar rupiah menguat, maka nilai emas di Indonesia akan turun.
Baca juga: Hukum Investasi dalam Islam: Halal atau Tidak?
Jadi, sudah paham cara mengecek harga emas terbaru, kan? Dengan begitu, kamu bisa tahu kapan harus membeli dan kapan harus menjual emas yang kamu miliki. Selain investasi emas, sebenarnya masih ada beragam jenis investasi lainnya yang juga cocok dilakukan oleh pemula. Misalnya saja, investasi pendanaan UMKM yang ditawarkan oleh Flip.
Flip adalah penyedia layanan transfer dana yang saat ini bekerja sama dengan Amartha untuk menyediakan instrumen pendanaan UMKM. Jadi, kamu tidak hanya berkesempatan untuk mendapatkan untung dengan investasi, tapi juga membantu berkembangnya UMKM di Indonesia, lho! Bahkan, kamu berpotensi mendapatkan keuntungan hingga 11,5% per tahunnya. Untuk informasi yang lebih lengkap klik di sini atau download Flip sekarang juga!
Bagikan