Flip Globe | 31 Juli 2024
Oleh : Aditya R
Di era digital yang serba cepat ini, transaksi keuangan makin dipermudah dengan berbagai aplikasi dompet digital. Salah satu yang terpopuler di Malaysia adalah Touch 'n Go eWallet (TNG).
Aplikasi ini tidak hanya digunakan untuk membayar tol atau parkir tetapi juga untuk berbagai transaksi sehari-hari, termasuk transfer dana. Artikel ini akan memberikan serba-serbi informasi mengenai cara transfer dana (uang) ke TNG bagi pengguna baru.
Baca Juga: Kirim Uang ke Malaysia, Cek Kode Bank Malaysia di Sini!
Sumber: Soyacincau
Touch 'n Go eWallet adalah dompet digital yang memungkinkan penggunanya melakukan berbagai jenis pembayaran dan transaksi melalui ponsel. Aplikasi ini mempermudah proses pembayaran dengan hanya menggunakan ponsel pintar, tanpa perlu membawa uang tunai.
Selain itu, pengguna juga bisa menikmati berbagai promo dan cashback yang ditawarkan. Aplikasi ini menawarkan kemudahan bagi pengguna untuk melakukan berbagai transaksi, termasuk pembayaran tagihan, belanja online, pengisian pulsa, dan banyak lagi hanya dengan menggunakan ponsel mereka.
Touch 'n Go eWallet dilengkapi dengan fitur keamanan tingkat tinggi, seperti otentikasi dua faktor dan enkripsi data, untuk melindungi informasi pengguna dan transaksi.
Selain cara transfer dana ke TNG yang praktis, ada beberapa alasan utama mengapa banyak orang memilih menggunakan TNG eWallet:
Kamu dapat melakukan berbagai pembayaran hanya dengan beberapa ketukan di layar ponsel.
TNG eWallet dilengkapi dengan berbagai fitur keamanan seperti PIN (Personal Identification Number) dan verifikasi biometrik.
Banyak merchant yang bekerja sama dengan TNG eWallet menawarkan promo dan cashback menarik.
Dari pembayaran tol hingga belanja online, TNG eWallet bisa digunakan di berbagai tempat.
Sebelum kamu bisa melakukan dan mengetahui cara transfer dana (uang) ke TNG, pastikan kamu sudah memiliki akun TNG eWallet. Berikut adalah langkah-langkah untuk mendaftar:
Aplikasi TNG eWallet tersedia di Google Play Store untuk para pengguna Android dan di App Store untuk para pengguna iOS. Unduh dan install aplikasi tersebut di ponselmu.
Buka aplikasi dan pilih opsi untuk mendaftar dan membuat sebuah akun baru. Masukkan nomor ponselmu yang aktif.
Kamu akan menerima kode verifikasi melalui SMS (Short Messaging Service). Masukkan kode tersebut ke dalam aplikasi.
Isi data dirimu seperti nama, alamat email, dan buatlah PIN untuk keamanan.
Setelah semua data terisi, akunmu pun telah siap digunakan.
Setelah memiliki akun TNG eWallet, langkah selanjutnya adalah mengisi saldo atau melakukan transfer dana ke akunmu. Berikut adalah beberapa cara transfer uang ke TNG eWallet:
Cara ini adalah yang paling umum dan mudah dilakukan. Berikut langkah-langkahnya:
Jika kamu tidak memiliki akses ke online banking, kamu juga bisa menggunakan mesin ATM untuk mengisi saldo TNG eWallet. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
Beberapa toko retail atau minimarket juga menyediakan layanan top-up untuk TNG eWallet. Berikut ini adalah prosedurnya:
Baca Juga: Touch n Go eWallet dan Manfaatnya untuk Pengguna
Beberapa tips berikut ini bisa kamu pelajari guna menggunakan TNG eWallet dengan benar:
Transfer dana ke TNG eWallet terbilang sangat mudah dan bisa dilakukan melalui berbagai cara, baik online maupun offline. Dengan mengikuti panduan di atas, kamu dapat dengan cepat dan aman mengisi saldo TNG eWallet milik kamu. Manfaatkan semua fitur dan keuntungan yang ditawarkan untuk membuat transaksi sehari-harimu lebih mudah dan menyenangkan.
Namun, untuk lebih mempermudah pengiriman uang ke luar negeri, Flip lah solusinya. Dengan salah satu produk unggulannya, Flip Globe, transfer internasional dapat dilakukan dengan lebih efisien, aman, dan biaya lebih rendah. Cara transfer dana ke TNG eWallet Malaysia pun menjadi lebih sederhana berkat Flip Globe. Selamat mencoba!
Bagikan