mural
homeforward
Permatanet: Nikmati 120 Jenis Layanan Untuk Transaksi Perbankanmu!

Permatanet: Nikmati 120 Jenis Layanan Untuk Transaksi Perbankanmu!

Cara mudah membuat akun di Permatanet! Salah satu bank swasta yang tengah berkembang akhir-akhir ini adalah bank Permata. Dengan permatanet sebagai layanan unggulan internet bankingnya, bank permata optimis bisa menjadi bank swasta unggulan dalam melayani masyarakat. Agaknya hal tersebut bukanlah hal yang mustahil. Ini semua karena permata bank sendiri memiliki kurang lebih 120 jenis layanan transaksi yang bisa kamu gunakan untuk kebutuhan transaksi perbankanmu sehari-hari. Untuk permatanet sendiri, bank permata meringkasnya perangkatnya jadi hanya internet dan gadget saja untuk melakukan transaksi perbankan. Untuk menikmati layanan permatanet tersebut, kamu haruslah mendaftar terlebih dahulu. 

Baca juga: Swift Code Bank Permata: Lebih Gampang Transfer Uang ke Negara Lain

 

1. Lengkapi syarat-syarat untuk mendaftar 

Adapun syarat-syarat untuk mendapatkan akun permatanet adalah punya kartu ATM Permata, memiliki nomor telepon dan alamat email aktif serta telah melakukan pendaftaran online di permatanet. Untuk melakukan pendaftaran tersebut, nasabah dianjurkan untuk menggunakan browser berjenis Mozilla Firefox versi 44, Internet Explorer versi 10, Google Chrome versi 48 dan Safari versi 10. Jenis tersebut adalah minimal versi yang bisa kamu gunakan. 

 

2. Lakukan registrasi 

Setelah memastikan mesin pencarimu sesuai, langkah selanjutnya adalah kamu harus membuka situs www.permatanet.com dimana situs tersebut adalah situs resmi bank permata. Setelah membuka situs tersebut, kamu akan sampai di layar utama untuk registrasi, kamu bisa langsung klik menu tersebut. Setelah itu, kamu akan dihadapkan pada pilihan antara membuat akun permatanet dan permata mobile. Untuk hal ini, kamu harus memilih permatanet. Setelah itu, kamu akan diminta untuk memasukkan nomor rekening, PIN ATM dan kode keamanan. Setelah itu kamu harus mengisi nomor telepon. Terakhir, kamu akan dibawa ke halaman Syarat dan Ketentuan. Bacalah syarat dan ketentuan tersebut lalu pilih menu ‘setuju’. 

 

3. Lakukan validasi akun 

Setelah ini, kamu harus menunggu selama beberapa menit lalu kamu akan mendapatkan SMS verifikasi dari 63399 ke nomor yang kamu input saat pendaftaran akun permatanet. Kemudian, kamu akan sampai ke halaman input nama user dan id. Terakhir, kamu akan dihadapkan pada pilihan untuk memilih jenis token. Adapun jenis token yang tersedia adalah SMS atau mobile token. Setelah kamu selesai melakukan pengisian, kamu akan keluar dari laman situs permatanet. Dan kemudian kamu harus memasukkan user dan id password yang telah kamu buat sebelumnya. Setelah berhasil masuk, maka kamu bisa langsung melakukan transaksi dan menikmati fitur-fitur layanan yang ada dalam permatanet. 

 

4. Keuntungan yang kamu dapatkan 

Dalam rekening permatanet, ada beberapa hal yang harus kamu ketahui. Yakni, disini kamu akan mendapatkan keuntungan berupa informasi saldo dan mutasi rekening selama 3 bulan terakhir, bukan 1 bulan seperti bank lainnya. Selain itu, mutase transaksi yang akan kamu dapatkan adalah berupa format csv. Selain itu, kamu juga bisa melakukan pembayaran tagihan bulanan, pembelian pulsa dan paket internet dan lain sebagainya. Untuk layanan transfer, permatanet membuka beberapa jenis prioritas nasabah, dimana prioritas pertama akan bisa melakukan transfer hingga 250 juta rupiah per transaksi. Sedangkan untuk prioritas kedua bisa melakukan transfer hingga nominal 100 juta rupian per transaksi. Sangat memudahkan bukan? Bagaimana? Cukup mudah ya untuk melakukan pendaftaran akun permatanet? Nah selain layanan permatanetnya yang tentunya punya banyak keunggulan, ada banyak layanan lain yang bisa kamu pilih di bank permata ini. Beberapa diantaranya adalah Permata ATM, PermataTel, Permata Mobile X, Permata SMS Navigator, Permata EDC, dan Permata Bisnis Payment Point.

[SEO&ASO] Banner Article Blog_1200x300_1.png

Bagikan

Lainnya

6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!

Kategori

Mulai transaksi bareng Flip

#LebihDariItu

4.8

App Store

starstarstarstarstar
App Store
rating
flip logo

Tentang Flip

BlogPromoBerita & MediaCek Kode SwiftKonversi Mata UangKomunitasBantuanKebijakan PrivasiSyarat & KetentuanLaporkan Kerentanan

Hubungi Flip

Layanan Pengaduan Konsumen Flip

+62 21 - 30002424

Email

[email protected]

Alamat

Jl. Pesona Khayangan Blok CK No. 50, Mekar Jaya, Kec. Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat 16411

Bisnis & Kerja Sama

[email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

Whatsapp 0853 1111 1010

iso-27001
Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia.
© 2024 PT Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi