Tips dan Panduan | 27 Maret 2024
Oleh : Aditya R
Pembayaran penggunaan air PDAM (Perusahaan Daerah Air Minum) bisa dilakukan secara pra-bayar maupun pascabayar. Untuk itu, penting sekali buat kamu mengetahui cara mengecek tagihan PDAM bulan sebelumnya.
Hal ini diperlukan agar kamu bisa membayar tagihan PDAM tepat waktu, sehingga tidak akan menyebabkan berbagai masalah. Di samping itu, mengetahui jumlah tagihan PDAM juga akan memastikan pembayaranmu sesuai dengan banyaknya jumlah air yang digunakan.
Baca Juga: Gampang Banget! Begini Cara Pengaduan PDAM Online
Nah, berikut ini adalah beberapa cara mudah yang bisa dilakukan untuk mengetahui jumlah tagihan PDAM bulan lalu, maupun beberapa bulan sebelumnya.
Sumber: 99.co
Pertama, cara cek tagihan PDAM bulan sebelumnya bisa dilakukan melalui situs resmi yang dimiliki oleh masing-masing PDAM. Kamu tinggal masuk ke situs resmi tersebut melalui browser, lalu cari info perkiraan tagihan, dan masukkan nomor ID pelanggan.
Jika kamu pengguna layanan pascabayar, di situ kamu bisa melihat catatan tagihan PDAM pada bulan-bulan yang telah lalu.
Tagihan tersebut harus kamu bayar sebelum jatuh tempo agar tak dikenakan denda. Bahkan, jika sampai beberapa bulan tak dibayar juga, layanan air PDAM bisa dicabut.
Selain menggunakan situs resmi, kamu juga bisa cek tagihan PDAM bulan sebelumnya menggunakan aplikasi resmi PDAM. Sama seperti situs, setiap PDAM biasanya memiliki aplikasinya masing-masing. Jadi, kamu harus memilih aplikasi PDAM sesuai wilayahmu.
Cara menggunakan aplikasi ini juga sangat mudah. Pertama, kamu harus punya aplikasinya terlebih dahulu. Hal ini bisa dilakukan dengan mengunduh aplikasi PDAM di smartphone melalui Play Store maupun App Store.
Jika sudah, segera bikin akun atau masuk ke halaman utama. Di sana, cari menu tentang info tagihan, lalu masukkan nomor ID pelanggan. Dalam sekejap, informasi seputar tagihan PDAM pun akan ditampilkan.
Kalau kamu nggak mau mengecek tagihan PDAM melalui situs atau aplikasi resmi, kamu bisa mengecek langsung lewat ATM (Anjungan Tunai Mandiri) berbagai bank. Cara ini cukup simpel, karena kamu bisa sekaligus melakukan pembayaran.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai langkah-langkah pengecekan tagihan PDAM bulan sebelumnya melalui ATM, perhatikan uraian berikut!
Untuk mengecek tagihan PDAM melalui ATM bank lainnya, secara umum kamu bisa melakukan langkah yang sama seperti di atas. Jika ada perbedaan, biasanya hanya pada istilah menu dan kode PDAM.
Selanjutnya, kamu bisa mengecek tagihan PDAM bulan sebelumnya via aplikasi marketplace, seperti Shopee, Tokopedia, maupun yang lainnya.
Caranya sangat mudah, asalkan kamu sudah punya aplikasi marketplace beserta akunnya di smartphone. Jika belum, kamu bisa menginstalnya terlebih dahulu.
Untuk mengecek tagihan PDAM, cukup masuk ke aplikasi, dan pilih fitur atau menu “Pembayaran” atau “Tagihan”. Di sana, kamu bisa pilih menu PDAM dan masukkan nomor ID pelangganmu.
Kalau sudah, pasti akan muncul rincian informasi tagihan PDAM yang harus dibayarkan. Maka, kamu pun bisa segera melakukan pembayaran jika memang jumlahnya sudah sesuai.
Kalau menurutmu jumlah tagihan tidak sesuai dengan jumlah penggunaan air, kamu bisa mengajukan keluhan melalu layanan aduan PDAM melalui berbagai metode.
Baca Juga: 3 Cara Mudah Bayar PDAM Lewat Aplikasi
Terakhir, kamu juga bisa cek tagihan PDAM bulan sebelumnya melalui Indomaret. Ya, toko retail tersebut memang telah bekerja sama dengan berbagai perusaahan air minum untuk mempermudah transaksi pembayaran masyarakat.
Cara untuk melakukannya sangat mudah. Kamu cukup siapkan ID pelanggan PDAM, dan datang ke Indomaret. Sampaikan pada petugas kasir, bahwa kamu ingin melakukan pembayaran PDAM. Nantinya pihak kasir akan langsung memproses menggunakan nomor ID pelangganmu.
Sebelum melakukan pembayaran, kamu akan diberi tahu tentang jumlah tagihan PDAM. Pastikan jumlahnya sudah sesuai, atau wajar jika dibandingkan tagihan bulan-bulan sebelumnya.
Kalau sudah, kamu bisa langsung melakukan pembayaran saat itu juga melalui kasir Indomaret. Proses ini biasanya memerlukan biaya admin tambahan.
Itulah lima cara mudah untuk cek tagihan PDAM bulan sebelumnya, sekaligus melakukan proses pembayaran. Selain cara-cara di atas, kamu juga bisa membayar tagihan PDAM melalui aplikasi Flip.
Aplikasi transfer tanpa biaya admin ini memiliki menu pembayaran berbagai tagihan yang bisa dimanfaatkan, salah satunya PDAM tersebut. Cara menggunakannya sangat mudah, cukup dengan smartphone dan akses internet.
Jika sudah punya aplikasi Flip dan akunnya, kamu hanya perlu lakukan beberapa langkah berikut:
Jadi, tak perlu pusing lagi buat urusan cek tagihan PDAM bulan sebelumnya maupun proses pembayarannya. Melalui Flip, semua pasti beres secara mudah. Buat yang belum punya aplikasinya, kamu bisa unduh Flip secara gratis di Play Store maupun App Store.
Bagikan