mural
homeforward
Ini Cara Atasi Paket Axis yang Tak Bisa Dipakai

Ini Cara Atasi Paket Axis yang Tak Bisa Dipakai

Sudah terlanjur beli paket Axis, tapi tidak bisa digunakan? Kalau ya, kamu tidak sendiri—tetapi bukan itu berita baiknya. Paket Axis yang tidak bisa dipakai bukan masalah yang terlalu fatal dan kamu pun tak perlu terburu-buru membeli lagi paket yang lain.

Cara mengatasi paket Axis yang tidak bisa dipakai pun tidak sulit. Asal tahu penyebab aslinya, paket Axis yang sudah kamu beli dapat kembali digunakan sehingga kamu tak perlu dobel mengeluarkan pundi-pundi rupiah.

Baca Juga: Cara Stop Paket Tri Dan Pilihan Paket Terbaik

Penyebab Paket Axis Tidak Bisa Dipakai

axis

Sumber : Bukareview

Sebelum langsung menjajal cara mengatasi paket Axis tidak bisa digunakan, kamu perlu tahu dulu penyebab kondisi tersebut. Kartu Axis yang tidak bisa dipakai rupanya disebabkan oleh satu hal: kamu belum melakukan registrasi kartu.

Sebagai catatan, AXIS resmi bergabung dengan XL sejak 2014 silam. XL mengakuisisi AXIS sebagai salah satu produk di bawah naungannya. Secara produk XL dan AXIS cukup berbeda karena XL cenderung ditargetkan untuk masyarakat luas, sedangkan AXIS lebih banyak ditujukan bagi kelompok muda seperti milenial dan generasi Z.

Kamu yang memiliki kartu XL pun dapat mengubahnya menjadi AXIS melalui proses registrasi ulang. Nah, proses inilah yang juga kerap jadi isu mengapa paket AXIS yang sudah dibeli tidak bisa dipakai.

Walau begitu, kendala ini juga mungkin terjadi bagi pengguna baru AXIS. Jika kamu baru saja membeli kartu AXIS dan belum menyelesaikan proses registrasi, maka kamu juga tak akan bisa menggunakan paket yang sudah dibeli.

Cara Atasi Paket yang Tak Bisa DIpakai 

paket axis

Sumber : Wigatos

Cara mengatasi paket yang tidak bisa dipakai adalah dengan melakukan registrasi ulang kartu. Kamu bisa memilih satu dari beberapa metode berikut untuk menyelesaikan proses pendaftaran diri dan menikmati berbagai layanan terbaik AXIS.

Registrasi Via Notifikasi

Kalau baru saja menggunakan dan menyalakan kartu AXIS, maka kamu akan memperoleh notifikasi dari AXIS. Kamu bakal diminta untuk segera menyelesaikan pendaftaran diri sesuai dengan identitas yang ada di KTP. Notifikasi ini biasanya akan muncul di pop up sehingga meminimalkan risiko lupa di kemudian hari.

Jika kamu baru saja menggunakan AXIS dan muncul notifikasi untuk menyelesaikan registrasi, maka jangan tunda lama. Lakukan segera aktivasi nomor AXIS dengan langkah-langkah berikut.

  1. Klik notifikasi pop up yang muncul di layar saat kamu baru menyalakan hp dan memasukkan kartu AXIS.
  2. Lakukan pendaftaran sesuai petunjuk dengan mengisi nomor Kartu Tanda Penduduk dan nomor Kartu Keluarga.
  3. Tekan tombol OK atau Kirim.
  4. Sistem akan memproses. Jika selesai, sistem akan mengirim notifikasi bahwa proses registrasi.

Registrasi Via SMS

Notifikasi tidak juga muncul atau kamu sempat mengabaikannya? Jangan khawatir, kamu masih bisa melakukan registrasi lewat SMS. Cara ini tak kalah mudah dan langkah-langkahnya cukup ringkas seperti berikut.

  1. Buka aplikasi Pesan di hp.
  2. Buat pesan baru.
  3. Ketik pesan dengan format DAFTAR#NIK#NOMOR KK.
  4. Kirim pesan ke 4444.
  5. Sistem akan memproses dan memberi balasan saat pendaftaran berhasil dilakukan.

Registrasi Via Situs Web XL

Cara mengatasi paket AXIS tidak bisa digunakan karena belum melakukan registrasi adalah dengan mendaftarkan identitasmu di situs web resmi XL.  Kamu bisa mengakses dan melakukan registrasi via hp maupun laptop atau PC. Berikut langkah-langkahnya.

  1. Pastikan perangkat terhubung dengan internet.
  2. Buka browser yang sudah terinstal di perangkat.
  3. Akses ke situs resmi registrasi XL.
  4. Masukkan NIK dan nomor KK.
  5. Klik tombol OK atau Kirim.
  6. Sistem akan memproses dan mengirim notifikasi jika registrasi selesai dan kartu dapat digunakan.

Bagaimana Jika Paket Tetap Tidak Dapat Digunakan?

Kalau kamu sudah melakukan registrasi ulang dan menggunakan identitas yang sebenar-benarnya, tetapi paket AXIS tetap tidak dapat digunakan, maka jangan ragu untuk segera menghubungi call center AXIS. 

Beberapa kanal yang bisa kamu gunakan untuk menghubungi tim call center AXIS adalah sebagai berikut.

Call center : 838

Twitter : @ask_AXIS

Email : [email protected]

Tidak ada format khusus untuk melakukan keluhan di ketiga kanal call center tersebut, tetapi pastikan kamu menyampaikan keluhan dengan santun, ya. Sebutkan dengan runut dan jelas identitas serta ceritakan kendala apa yang kamu alami kepada petugas yang akan menerima komplainmu.

Nah, itulah alasan dan cara mengatasi paket Axis tidak bisa digunakan. Jadi, jangan terburu untuk membeli ulang paket agar tak merugi, ya!

Baca Juga: Sering Dikira Sama, Ini 7 Perbedaan TOEFL Dan IELTS 

Tak lupa, saat butuh isi ulang paket data AXIS, beli saja di aplikasi Flip. Flip punya berbagai pilihan paket AXIS terbaik sesuai kebutuhanmu, mulai dari paket harian hingga bulanan. Jenis kuotanya pun beragam, seperti kombinasi kuota utama dan kuota malam, kuota utama dan kuota lokal, dan sebagainya.

Jadi, apa pun transaksinya, pakai Flip untuk dapatkan keuntungan!

New Banner Pulsa dan Paket Data

Bagikan

Lainnya

6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!

Kategori

Mulai transaksi bareng Flip

#LebihDariItu

4.8

App Store

starstarstarstarstar
App Store
rating
flip logo

Tentang Flip

BlogPromoBerita & MediaCek Kode SwiftKonversi Mata UangKomunitasBantuanKebijakan PrivasiSyarat & KetentuanLaporkan Kerentanan

Hubungi Flip

Layanan Pengaduan Konsumen Flip

+62 21 - 30002424

Email

[email protected]

Alamat Kantor Terdaftar

Komplek Timah Blok BB No. 71, Tugu, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, 16451

Alamat Surat-Menyurat

Arkadia Green Office Park, Tower F Lantai 3, Jl. T.B. Simatupang Kav. 88, Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, 12520.

Bisnis & Kerja Sama

[email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

Whatsapp 0853 1111 1010

iso-27001
Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia.
© 2024 PT Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi