flip for business logoburger menu
mural
homeforward
Fungsi, Cara Kerja, dan Manfaat API di Era Digital

Fungsi, Cara Kerja, dan Manfaat API di Era Digital

Merupakan singkatan dari Application Programming Interface, API merupakan program yang dapat menghubungkan satu aplikasi dengan yang aplikasi lainnya. Untuk lebih memahami, berikut ulasan lengkap tentang fungsi, cara kerja, dan manfaat API di era bisnis digital seperti saat ini.

Apa itu API?

Telah dijelaskan sebelumnya, API pada dasarnya merupakan perantara antara berbagai aplikasi berbeda baik yang berada dalam satu platform maupun yang berbeda platform. Jika diibaratkan manusia, API merupakan pelayan yang tugas utamanya adalah menghubungkan tamu restoran dengan chef.

Tamu akan memilih menu yang mereka inginkan dan menyampaikannya ke pelayan restoran. Selanjutnya, pelayan akan menyampaikan pesan tersebut kepada chef sehingga bisa menyediakan menu yang diinginkan tamu. Sederhananya, API akan membantu sebuah aplikasi berkomunikasi dengan aplikasi lainnya.

Inilah mengapa, API termasuk teknologi yang mampu menggunakan berbagai bahasa pemrograman sehingga memudahkan developer. Berkat API, sebuah aplikasi bisa berfungsi secara maksimal. Selain itu, API juga memungkinkan kita mengembangkan sebuah situs dengan fitur super lengkap.

Pada Wordpress misalnya. Situs yang berbasis Wordpress bisa memanfaatkan API untuk bisa berintegrasi dengan platform lain seperti media sosial, email, dan masih banyak lagi. Tanpa perlu menggunakan banyak aplikasi dalam satu waktu, API akan mempermudah kita mengoperasikan dan memastikan operasional bisnis digital berjalan sesuai harapan.

Fungsi API?

35-2.jpg Secara umum, API dapat membantu para developer meningkatkan efisiensi waktu, fleksibilitas, dan menghemat biaya. Selain yang telah disebutkan, ada beberapa fungsi atau manfaat API lainnya yang perlu diketahui, yaitu:

  • Membuat Aplikasi Lebih Fungsional Penggunaan API sangat diperlukan agar sebuah aplikasi bisa lebih fungsional dan memiliki fitur optimal. Misalnya, pada aplikasi transportasi online. Agar setiap layanan bisa berfungsi maksimal, aplikasi membutuhkan maps. Daripada menambahkan data maps secara manual, aplikasi bisa memanfaatkan API untuk mengakses data Google Maps.
  • Membuat Kerja Aplikasi Lebih Efisien Untuk memudahkan pengguna mengakses informasi, sebuah aplikasi butuh API yang bisa menghubungkan pengguna ke berbagai platform tanpa harus install aplikasi baru. Inilah mengapa, menggunakan API akan membuat kerja aplikasi lebih efisien. Contoh sederhana tentang hal ini adalah sistem kerja di aplikasi ticketing atau traveling. Berkat API, pengguna aplikasi tersebut tidak perlu repot menelepon maskapai untuk mengetahui jadwal penerbangan sehingga bisa memesan tiket. API memungkinkan aplikasi ticketing mendapatkan data dari maskapai tentang jadwal penerbangan yang bisa diakses pengguna dengan mudah.
  • Meringankan Beban Server Tidak semua aplikasi memiliki server berkapasitas besar yang bisa dimanfaatkan untuk menyimpan banyak data dalam satu waktu. Namun karena API, hal ini bisa dilakukan. Aplikasi bisa mengakses data dan mendapatkan informasi dari aplikasi lain sehingga server yang dimiliki tidak memiliki banyak beban. Dari kacamata pengguna, hal ini juga bermanfaat sebab aplikasi bisa beroperasi dengan cepat karena data yang dimiliki tidak terlalu berat.

Cara Kerja API

Membaca kegunaan serta manfaat API yang telah dibahas sebelumnya membuat timbul pertanyaan baru, bagaimana cara kerja API dalam sebuah bisnis digital?

  • Aplikasi Mengakses API Tahapan pertama, biasanya aplikasi akan mengakses API begitu pengguna membutuhkan informasi tertentu yang disediakan platform lain. Contohnya, pada aplikasi traveling. Ketika pengguna memesan hotel, maka aplikasi tersebut akan mengakses API situs hotel terkait untuk mengetahui informasi kamar kosong dan tanggal yang tersedia supaya pelanggan bisa membuat pesanan.
  • API Melakukan Pengajuan ke Server Setelah aplikasi traveling bisa mengakses API hotel, API akan membuat pengajuan ke server bahwa sebuah situs traveling sedang membutuhkan data terkait kamar kosong dan tanggal yang tersedia.
  • Server Merespon API Selanjutnya, server akan merespon pengajuan API dan memberikan data yang dibutuhkan situs traveling.
  • API Menyampaikan pada Aplikasi Terakhir, API akan menyampaikan data yang disampaikan server ke aplikasi sehingga aplikasi bisa menampilkan data ke pengguna. Pengguna pun memperoleh informasi tentang kamar yang kosong dan tanggal tersedia sehingga bisa melakukan booking.

Meskipun kelihatannya butuh proses lama, kenyataannya tahapan di atas berlangsung selama sekian detik saja. Jadi bisa dibayangkan betapa efisiennya API untuk memaksimalkan fungsi suatu aplikasi. Tanpa API, pengguna pasti harus membuka situs hotel secara manual untuk bisa membuat pesanan di sebuah aplikasi traveling.

Selain itu, API tidak hanya menghubungkan aplikasi ke satu platform saja. API juga bisa menghubungkan ke berbagai platform sehingga informasi yang diperoleh pengguna lebih lengkap.

API di Era Digital

35-3.jpg Membaca ulasan di atas pasti membuat kita memiliki gambaran betapa pentingnya API di era digital. Tidak hanya membantu kerja aplikasi bisnis atau memaksimalkan operasional bisnis, API bisa disebut sebagai roda utama yang menentukan sukses tidaknya sebuah bisnis digital.

Saat ini, hampir semua aplikasi memanfaatkan API untuk memastikan kinerja bisnisnya tetap berlangsung maksimal. Para developer aplikasi dan pemilik bisnis digital juga yakin bahwa tanpa API, platform mereka belum tentu bisa berfungsi secara maksimal. Di era digital seperti saat ini, ada beberapa contoh API populer yang dibutuhkan oleh berbagai platform, yaitu:

  • API Penerbangan API ini dibutuhkan aplikasi traveling dan ticketing untuk mengetahui jadwal penerbangan pesawat.
  • API Maps API ini tidak hanya bermanfaat untuk aplikasi transportasi online tetapi juga aplikasi lain seperti media sosial, keuangan, dan pendidikan untuk mengetahui lokasi pengguna.
  • API Media Sosial API ini menyediakan informasi tentang data pengguna di media sosial. Biasanya informasi dibutuhkan oleh platform game, keuangan, pendidikan, pembayaran, dan masih banyak lagi.

Setiap aplikasi yang ada dan beredar saat ini, pasti telah didukung oleh API. Termasuk aplikasi keuangan seperti Flip. Untuk memastikan aplikasi bisa berfungsi maksimal, Flip memanfaatkan API supaya bisa mengakses informasi tentang tagihan pelanggan, nominal token, nominal pulsa dan paket data, hingga akses untuk transfer serta menerima uang ke berbagai bank.

Inilah mengapa dengan mengakses Flip saja. Kita bisa melakukan berbagai transaksi keuangan dengan mudah tanpa harus membuka platform bank atau aplikasi keuangan lainnya. Itulah ulasan tentang API dan manfaat API di era digital. Jangan lupa, gunakan Flip untuk kemudahan akses keuangan, ya! Semoga bermanfaat

Bagikan

Lainnya

Etika Bisnis: Pengertian, Jenis, Contoh dan Alasan Kenapa Etika Bisnis Itu Penting
Etika Bisnis: Pengertian, Jenis, Contoh dan Alasan Kenapa Etika Bisnis Itu Penting
6 Manfaat Menggunakan E-Wallet untuk Bisnis
6 Manfaat Menggunakan E-Wallet untuk Bisnis
E-Wallet: Metode Pembayaran Bisnis yang Kian Diminati
E-Wallet: Metode Pembayaran Bisnis yang Kian Diminati
Perkembangan Sistem Pembayaran di Indonesia, Dari Masa Kemerdekaan sampai Era Digital
Perkembangan Sistem Pembayaran di Indonesia, Dari Masa Kemerdekaan sampai Era Digital
7 Strategi untuk Meningkatkan Efisiensi Transaksi Bisnis Ritel
7 Strategi untuk Meningkatkan Efisiensi Transaksi Bisnis Ritel

Kategori

flip logo

Pesona Khayangan Blok CK No. 50

Jl. Margonda Raya, Depok

Jawa Barat, Indonesia

Layanan Sales

Senin-Jumat

(kecuali hari libur nasional)

08.00-17.00 WIB

Layanan Bantuan

Setiap hari (24 jam)

Temukan Kami Di

Tentang Flip

Buat AkunBisnisBantuanSyarat & KetentuanKebijakan PrivasiTimKarirBlog

Hubungi Kami

Bisnis & Kerja Sama

+62 813-8760-6852

Email

[email protected]

Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia dengan nomor izin 18/196/DKSP/68

© 2022 PT. Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi