Tutorial | 22 Februari 2023
Oleh : Farrel Baihaqi
Saat ini, Dana merupakan salah satu aplikasi dompet digital yang populer di Indonesia. Bagaimana tidak? E-wallet satu ini bisa digunakan untuk berbagai keperluan, mulai dari membeli pulsa hingga voucher game online. Jadi, kamu tidak perlu jauh-jauh lagi pergi ke pasar swalayan terdekat untuk menyelesaikan suatu transaksi pembelian barang atau jasa.
Namun, bagaimana kalau saldo Dana habis? Tidak perlu khawatir! Saat ini, kamu sudah bisa mengisi ulang Dana dengan saldo dari dompet digital lainnya melalui cara transfer OVO ke Dana yang sangat mudah. Tapi, sebelum itu, pastikan kamu sudah upgrade ke akun OVO Premier, ya!
Baca juga: 2 Cara Transfer OVO ke LinkAja, Antiribet!
Sederhananya, OVO Premier adalah tingkatan akun OVO yang lebih tinggi daripada OVO Club, atau akun OVO biasa. Karena itu, benefit yang bisa kamu nikmati dengan memiliki akun OVO Premier sangat beragam. Beberapa di antaranya adalah saldo maksimum hingga Rp20 juta, akses untuk tarik tunai saldo OVO, dan tentu saja transfer saldo ke sesama pengguna OVO atau rekening bank lain.
Lantas, apa yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan status OVO Premier supaya bisa mengikuti cara transfer OVO ke Dana? Caranya, kamu cukup menyelesaikan proses dari OVO dengan memverifikasi nomor handphone yang aktif dan mengunggah bukti identitas diri, misalnya KTP atau paspor.
Semisal akun OVO kamu sudah berstatus OVO Premier, kamu bisa langsung mempraktikkan cara transfer OVO ke Dana. Untuk tutorial selengkapnya, yuk, simak bagian berikut ini:
Lantas, bagaimana kalau kamu ingin memindahkan saldo e-wallet Dana ke OVO? Tenang, ada tips dan triknya. Kamu bisa mempelajari cara transfer dana ke OVO dengan mudah di sini:
Seperti yang mungkin sudah bisa kamu simpulkan dari menyimak tutorial cara transfer OVO ke Dana dan sebaliknya di atas, kamu harus membuka setidaknya dua aplikasi terpisah. Dengan alternatif lainnya, transaksimu akan dikenakan biaya admin. Nah, untuk mengatasi kedua masalah tersebut saat ingin mengirim saldo OVO ke Dana, kamu bisa mencoba aplikasi Flip.
Flip menawarkan kemudahan dan berbagai benefit menggiurkan untuk kamu yang sering transfer dana antara rekening bank atau dompet digital yang berbeda. Selain bisa menyelesaikan pembayaran dari satu menu saja, Dengan Flip, bisa juga top up ke beberapa e-wallet sekaligus dalam 1 kali transaksi.
Bahkan, Flip juga rutin mengadakan berbagai promo cashback (S&K berlaku) pada transaksi tertentu. Dari sana, kamu bisa menghemat biaya transfer berikutnya atau membayar tagihanmu dengan koin cashback. Menarik, kan?
Baca Juga : Cara Top Up OVO di Alfamart, Mudah dan Praktis!
Bagaimana, sudah paham mudahnya cara transfer OVO ke Dana? Dengan tutorial di atas, kamu bisa berbelanja dengan lebih mudah dan hemat karena saldo Dana tetap mencukupi untuk mendapatkan poin cashback yang menggiurkan.
Selain bisa digunakan untuk top up saldo OVO dan top up saldo Dana, Flip juga bisa digunakan untuk transfer antarbank dengan lebih mudah dan murah, lho! Pokoknya, transfer jadi lebih mudah dan murah! Makanya, unduh aplikasi Flip sekarang di Google Play Store atau App Store!
Bagikan