Keuangan | 10 Juli 2023
Oleh : Aditya R
Kehadiran dompet digital membuat banyak aktivitas keuangan bisa dilakukan dengan lebih mudah. Di antara sekian banyak jenis dompet digital atau e-wallet, LinkAja dan DANA adalah yang memiliki banyak pengguna di Indonesia. Kedua e-wallet ini punya beragam fitur yang akan memudahkan kamu melakukan beragam transaksi digital dan non-tunai. Lalu, apakah bisa memindahkan dana dari LinkAja ke DANA?
Perlu diketahui bahwa LinkAja merupakan perusahaan penyedia jasa pembayaran berbasis server. LinkAja berada di bawah naungan PT Fintek Karya Nusantara. Sementara DANA merupakan dompet digital yang diluncurkan oleh PT Espay Debit Indonesia Koe. Dalam artikel ini, kita akan membahas secara lengkap tentang cara transfer dana dari LinkAja ke DANA. Simak sampai selesai, ya!
Baca Juga: Cara Isi Saldo LinkAja Antiribet dan Tanpa Biaya Admin
Sumber: Inwepo
Untuk mengirimkan uang dari LinkAja ke DANA, syaratnya cukup mudah. Pastikan kamu sudah mengisi saldo LinkAja milikmu dengan jumlah yang lebih besar daripada uang yang akan kamu kirimkan ke akun DANA. Pasalnya, akan ada biaya transfer yang dikenakan nantinya.
Jika ingin mengirimkan dana tanpa biaya, kamu bisa memanfaatkan aplikasi pihak ketiga yakni Bukalapak. Jika ingin menggunakan cara ini, pastikan kamu mengunduh aplikasinya terlebih dahulu.
Untuk mengirimkan yang dari LinkAja ke akun DANA, jumlah minimal yang bisa ditransfer adalah sebesar Rp10.000. Jika kurang dari itu, maka pengiriman tidak bisa dilakukan. Sementara itu untuk satu kali pengiriman, dikenakan biaya transfer sebesar Rp6.500 per transaksi.
Sumber: Grid
Untuk mengirimkan uang dari akun LinkAja ke akun DANA, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan. Simak satu per satu langkahnya berikut ini!
Jika proses pengiriman berhasil, kamu akan menerima notifikasi bahwa transaksi sudah selesai dan saldo yang ada di aplikasi LinkAja sudah berpindah ke akun DANA yang dituju.
Baca Juga: Cara Transfer DANA ke ShopeePay, Jangan Lupa Syaratnya
Selain dengan aplikasi LinkAja, kamu juga bisa mengirimkan saldo LinkAja ke DANA dengan menggunakan aplikasi DANA. DANA sendiri sudah bekerja sama dengan Bank Permata untuk melakukan pengiriman antar bank. Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
Kamu bisa memastikan sekali lagi apakah pengiriman uang sudah berhasil dengan mengecek ke akun DANA yang menerima pengiriman.
Itulah beberapa cara mengirimkan saldo LinkAja ke DANA yang bisa kamu lakukan. Dengan beberapa langkah di atas, kamu bisa memindahkan dana milikmu dari satu aplikasi ke aplikasi lain dengan mudah.
Sebelum transfer, pastikan saldo e-wallet LinkAja atau DANA kamu sudah di top up ya. Kamu bisa pakai Flip untuk top up e-wallet favorit kamu, karena sudah tentu gratis atau tanpa biaya admin. Download Flip di Playstore dan App Store sekarang ya!
Bagikan