mural
homeforward
Kode Bank BRI dan Cara Pemakaiannya untuk Transfer Dana

Kode Bank BRI dan Cara Pemakaiannya untuk Transfer Dana

Bank Rakyat Indonesia (BRI) adalah bank terbesar dan tertua di Indonesia dengan jangkauan yang sangat luas. Oleh karena itu, BRI punya basis nasabah yang begitu banyak. Kalau kamu salah satu nasabahnya, pengetahuan tentang kode Bank BRI sangat penting. Apalagi, kalau kamu sering melakukan aktivitas transfer dana.

Baca Juga: Manfaat dan Syarat Beli Emas Antam untuk Investasi

Penggunaan Kode Bank BRI untuk Transfer Dana

bri

Sumber : Tribun Kaltim

Tidak semua aktivitas transfer dana memerlukan kode bank. Kamu hanya perlu menggunakan kode Bank BRI ketika melakukan pengiriman dana dari bank lain ke rekening BRI. Untuk proses transfer dari Bank BRI ke sesama rekening BRI ataupun ke Bank lain, kamu tidak memerlukannya. 

Kode BRI terdiri dari 3 digit unik, yakni 002. Kamu dapat menggunakannya ketika melakukan transfer dana via ATM, mobile banking, maupun internet banking. Kamu perlu menuliskan kode tersebut dengan disertai nomor rekening setelahnya. Biar lebih jelas, simak contoh penggunaannya di ATM sebagai berikut: 

  • Masukkan kartu debit pada mesin ATM. Pertimbangkan untuk memilih ATM sesuai dengan bank yang kamu gunakan biar tidak terkena biaya tambahan
  • Masukkan kode PIN dengan benar. Kode PIN ini terdiri dari 6 digit angka
  • Pilih opsi Transfer, lalu tekan pilihan Transfer Antarbank atau Transfer ke Bank Lain yang ada di layar
  • Tuliskan nominal uang yang ingin kamu kirim
  • Untuk keperluan transfer dana dari bank lain ke BRI, kamu perlu menulis kode Bank BRI 002 yang diikuti rekening tujuan. Contohnya adalah 0023978xxxx
  • Tekan tombol Ya. Selanjutnya, layar akan menampilkan data transfer yang akan kamu lakukan. Pastikan kamu tak salah dalam menulis nominal uang ataupun rekening tujuan transfer. Kalau semuanya benar, tekan tombol OK

Ketentuan Penggunaan layanan Transfer dari Bank BRI ke Sesama dan Bank Lain

bri

Sumber : Harian Pijar

Selain memahami penggunaan kode bank BRI saat transfer dana antarbank, kamu perlu pula tahu ketentuan terkait layanan ini. Apalagi, dalam pemakaiannya pihak BRI memberlakukan aturan yang berkaitan dengan dana minimal yang dapat dikirimkan serta biayanya. 

Nominal Transfer Dana Minimal Bank BRI ke Sesama Rekening dan Bank Lain

Ketika melakukan transfer dana dari BRI ke sesama rekening ataupun ke rekening bank lain, terdapat ketentuan terkait minimal uang yang bisa kamu kirim. Berikut ini adalah rinciannya: 

  • Minimal transfer ke sesama rekening BRI via internet banking: Rp10.000
  • Minimal transfer ke sesama rekening BRI via mobile banking: Rp10.000
  • Minimal transfer ke sesama rekening BRI via SMS banking: Rp10.000
  • Minimal transfer ke rekening bank lain: Rp10.000
  • Minimal transfer ke sesama rekening BRI: Rp1
  • Minimal transfer via Teller: Rp25.000

Selain syarat minimal, kamu juga perlu paham terkait ketentuan limit dana yang bisa ditransfer. Nominal limit transfer BRI memiliki kaitan erat dengan jenis kartu debit yang kamu gunakan. Sebagai contoh, pengguna kartu debit ATM GPN Simpedes bisa melakukan transfer dana mencapai Rp200 juta per hari. 

Biaya Transfer Dana dari Bank BRI ke Sesama Rekening dan Bank Lain

Selanjutnya, kamu perlu paham kalau terdapat biaya transfer yang perlu dibayarkan untuk setiap proses pengiriman dana. Berikut ini adalah rincian lengkapnya: 

1. Biaya Transfer ke Sesama BRI

Secara umum, kamu tidak perlu memasukkan kode Bank BRI maupun bayar biaya administrasi ketika ingin mentransfer dana ke sesama rekening BRI. Hanya saja, kamu perlu membayar biaya admin Rp1.000 ketika melakukannya di ATM BRI. 

Biaya ini akan terhitung gratis kalau dilakukan di ATM Link. Selanjutnya, biayanya akan naik jadi Rp4.000 kalau berlangsung di ATM Link Himbara. 

2. Biaya Transfer ke Rekening Bank Lain

Kalau ingin mentransfer dana dari BRI ke bank lain, kamu perlu mencantumkan kode bank tujuan, bukan kode Bank BRI. Selain itu, biayanya berbeda-beda bergantung metode transfer yang kamu gunakan. 

Sebagai contoh, transfer dana dari BRI ke BNI via ATM Link dikenakan biaya Rp4.000. Sementara itu, transaksi yang sama di ATM Bersama ataupun lewat internet banking, terdapat biaya administrasi sebesar Rp6.500.  

3. Transfer via BI Fast

Terakhir, ada biaya transfer yang perlu kamu bayar ketika transfer dana ke bank lain via BI Fast. Biayanya relatif lebih murah, yakni Rp2.500 per transaksi. 

Nah, itulah penjelasan lengkap mengenai penggunaan kode Bank BRI serta ketentuan terkait yang perlu kamu pahami. Kabar baiknya, saat ini ada pilihan cara transfer antarbank yang hemat tanpa perlu bayar biaya admin.

Baca Juga: Kode Bank BCA Dan Cara Penggunaannya Untuk Transfer Dana

Solusi cara hemat tersebut bisa kamu dapatkan dengan memanfaatkan aplikasi Flip. Kamu bisa mengunduh aplikasi ini secara gratis di App Store dan Google Play Store. Dengan Flip, kamu dapat menghemat biaya transfer dan melakukan berbagai jenis pembayaran secara bebas.

Yuk, pakai Flip dan rasakan manfaatnya!

New Banner Transfer

Bagikan

Lainnya

6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!

Kategori

Mulai transaksi bareng Flip

#LebihDariItu

4.8

App Store

starstarstarstarstar
App Store
rating
flip logo

Tentang Flip

BlogPromoBerita & MediaCek Kode SwiftKonversi Mata UangKomunitasBantuanKebijakan PrivasiSyarat & KetentuanLaporkan Kerentanan

Hubungi Flip

Layanan Pengaduan Konsumen Flip

+62 21 - 30002424

Email

[email protected]

Alamat Kantor Terdaftar

Komplek Timah Blok BB No. 71, Tugu, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, 16451

Alamat Surat-Menyurat

Arkadia Green Office Park, Tower F Lantai 3, Jl. T.B. Simatupang Kav. 88, Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, 12520.

Bisnis & Kerja Sama

[email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

Whatsapp 0853 1111 1010

iso-27001
Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia.
© 2024 PT Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi