mural
homeforward
3 Cara Memaketkan Pulsa AXIS Menjadi Paket Internet

3 Cara Memaketkan Pulsa AXIS Menjadi Paket Internet

Saat ini paket internet menjadi kebutuhan penting bagi pengguna telepon seluler. Pasalnya, paket ini memungkinkan pengguna ponsel untuk mengakses berbagai layanan internet seperti browsing internet, menonton video, mengakses media sosial, dan lain-lain. Apalagi sekarang dengan pemakaian komunikasi melalui internet di Indonesia yang semakin meningkat membuat berbagai operator berlomba menawarkan layanan paket internet terbaik.

Meskipun pulsa biasa bisa digunakan untuk internet, tapi akan jauh lebih mahal karena menghisap lebih banyak pulsa biasa. Jadi, kamu perlu mengubahnya menjadi paket internet dulu. Berikut ini adalah cara memaketkan pulsa AXIS menjadi kuota internet yang bisa kamu coba.

Baca juga: Begini Cara Transfer Pulsa XL Antara Sesama Pengguna XL & Provider Lain

Lewat Aplikasi

Cara memaketkan pulsa AXIS menjadi kuota yang pertama adalah dengan menggunakan aplikasi resmi AXISNet. Aplikasi ini memang khusus diluncurkan oleh provider AXIS untuk memberikan kemudahan berbagai layanan yang ditawarkan. Salah satunya adalah kemudahan dalam mendaftar paket internet. 

Untuk mengubah pulsa AXIS menjadi paket data internet menggunakan aplikasi AXISNet, kamu bisa mengikuti langkah berikut ini:

  • Unduh aplikasi AXIS Net di App Store jika kamu menggunakan iOS, atau di Google Play Store jika kamu menggunakan Android. Proses mengunduh tidak akan memakan waktu terlalu lama dan kamu bisa langsung menggunakannya.
  • Setelah berhasil mengunduh dan memasang aplikasi di ponsel, selanjutnya masuk dengan nomor AXIS yang kamu miliki.
  • Selanjutnya klik Beli Paket dan pilih menu tab Internet. Di sini, kamu bisa memilih paket AXIS sesuai dengan kebutuhanmu.
  • Setelah memilih, lanjutkan dengan memilih metode pembarayan. Untuk mengubah pulsa AXIS kamu menjadi paket internet, pilih metode pembayaran Pulsa. Kemudian klik Konfirmasi.
  • Ketika proses pengubahan selesai, kamu akan mendapatkan pemberitahuan daftar paket AXIS berhasil dilakukan.

Lewat USSD

Kalau kamu tidak ingin mengunduh dan memasang aplikasi tambahan di ponsel hanya untuk membeli paket internet, maka kamu bisa menggunakan cara kedua ini. USSD adalah protocol khusus berupa komunikasi singkat dari ponsel pengguna ke penyedia layanan operator selular. Biasanya, komunikasi ini menggunakan kode kombinasi angka khusus.

Cara memaketkan pulsa AXIS menjadi kuota menggunakan metode ini adalah melaui menu Panggilan atau Telepon. Kemudian, ketik kode *123# dan ketuk Panggil atau Call. Selanjutnya akan muncul beberapa menu pilihan paket AXIS di layar ponsel. Pilih salah satu yang yang kamu inginkan, dan kamu tinggal mengikuti format balasan yang sudah disediakan. 

Keetika proses ini berhasil, kamu akan mendapatkan pesan pemberitahuan dari operator AXIS bahwa kamu kini sudah memiliki Paket Internet.

Lewat e-Wallet atau Marketplace

Cara terakhir adalah dengan menggunakan jasa marketplace atau e-wallet. Sebenarnya kamu tidak perlu mengubah pulsa biasa menjadi paket internet dengan cara ini. Pasalnya, kamu sudah bisa langsung membeli paket internet menggunakan e-wallet atau marketplace.

Aplikasi transfer Flip memiliki layanan pembelian pulsa atau paket data yang praktis. Caranya sangat mudah, kamu hanya perlu masuk ke akun flip kamu, kemudian pilih produk pulsa yang kamu inginkan. Lalu, masukkan nomor ponsel AXIS kamu dan aplikasi Flip secara otomatis akan mengecek kesesuaian nomor dan provider. Jadi, kamu nggak perlu lagi takut salah nomor saat beli paket data.

Ketika nomor ponsel dan jenis provider sudah sesuai, akan muncul beberapa pilihan nominal pulsa atau paket data. Jadi, kamu tinggal pilih nominal yang kamu inginkan dan perhatikan juga masa aktifnya, ya!

Selanjutnya, pilih metode pembayaran sesuai bank yang kamu gunakan. Kemudian, lakukan transfer ke rekening Flip yang kamu pilih. Agar tidak terjadi kesalahan, pastikan transfer dengan nominal yang sesuai hingga 3 digit terakhir yang tercantum. Pasalnya, Flip tidak akan bisa memproses pembelian jika nominalnya tidak sesuai sampai 3 digit terakhir. Jangan takut rugi, karena kode unik ini akan menjadi saldo Flip yang bisa dicairkan.

Jika sudah melakukan transfer, maka kamu tinggal klik timbol Saya Sudah Transfer. Flip akan memproses transaksi dan secara otomatis mengisi pulsa atau paket data ponsel kamu. Selain praktis, kamu juga bisa mendapatkan paket data dengan harga agen yang lebih murah jika dibandingkan dengan beli di toko biasa atau marketplace lainnya.

 

Baca juga: Cara Mengetahui Nomor Axis Kamu Dengan Cepat Dan Mudah

Nah, itulah tadi beberapa cara memaketkan pulsa AXIS menjadi kuota atau membeli pulsa operator selular yang bisa kamu coba. Agar praktis dan tidak mengunduh terlalu banyak aplikasi di ponsel, kamu bisa mempercayakan semua urusan transfer dan pembelian produk digital termasuk paket data menggunakan Flip

Biaya transfer beda bank menggunakan Flip lebih murah dan kamu bisa menghemat banyak menggunakan aplikasi ini. Jadi, tunggu apa lagi? Segera download aplikasi Flip di Apple Store atau Google Play Store, ya!

[SEO&ASO] Banner Article Blog_1200x300_3.png

Bagikan

Lainnya

6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Tips Memilih Investasi buat Anak Muda
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
6 Cara Investasi Reksadana untuk Pemula
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Catat, 8 Universitas di New Zealand Ini Tawarkan Beasiswa!
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Mau Jadi Supplier Baju Import? Cek Dulu Serba-serbinya di Sini
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!
Cara Melihat Tagihan BPJS Kesehatan, Bisa Pakai Aplikasi Flip!

Kategori

Mulai transaksi bareng Flip

#LebihDariItu

4.8

App Store

starstarstarstarstar
App Store
rating
flip logo

Tentang Flip

BlogPromoBerita & MediaCek Kode SwiftKonversi Mata UangKomunitasBantuanKebijakan PrivasiSyarat & KetentuanLaporkan Kerentanan

Hubungi Flip

Layanan Pengaduan Konsumen Flip

+62 21 - 30002424

Email

[email protected]

Alamat Kantor Terdaftar

Komplek Timah Blok BB No. 71, Tugu, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, 16451

Alamat Surat-Menyurat

Arkadia Green Office Park, Tower F Lantai 3, Jl. T.B. Simatupang Kav. 88, Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, 12520.

Bisnis & Kerja Sama

[email protected]

Direktorat Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementerian Perdagangan RI

Whatsapp 0853 1111 1010

iso-27001
Flip adalah perusahaan transfer dana yang telah terlisensi oleh Bank Indonesia.
© 2024 PT Fliptech Lentera Inspirasi Pertiwi